Baru-baru ini Inara Rusli membongkar perselingkuhan sang suami Virgoun dengan wanita bernama Austina Tenri Ajeng Anisa. Tak cuma soal perselingkuhan saja tetapi Inara juga menguliti aib buruk Virgoun.
Salah satunya mengenai Virgoun mengajak berhubungan badan di siang hari saat bulan puasa.
BACA JUGA: Lagu Diary Depresiku Trending, Netizen Ungkap Perasaan Anak Virgoun Sekarang
"Diminta untuk layanin di siang hari bulan puasa. Ke manapun dia pergi atau offair sebisa mungkin saya sempatkan untuk dampingi demi ridhonya," ungkap Inara Rusli dalam instastory-nya pada Senin (24/4/2023).
Seorang netizen membalas curhatan Inara Rusli tersebut untuk menolak ajakan suami untuk berhubungan badan sewaktu siang hari di bulan puasa. Netizen ini membeberkan kalau istri boleh menolak perintah suami apalagi yang bertentangan dengan ajaran agama.
"Perintah suami ditaati dengan ketaatan kepada Allah. Kalau suami nyuruh dia saat bulan puasa itu melanggar perintah Allah seharusnya mbak nolak. Karena ridho Allah lebih penting dan boleh kok istri menolak perintah suami jika bertentangan dengan perintah Allah," tulis netizen tersebut.
BACA JUGA: Atta Halilintar Khawatir Beri Ameena Makan Mie Malah Kena Sentil: Rayyanza Tuh Sehat Pintar
"Karna kita taat kepada suami itu dalam rangka ketaatan pada Allah. Kalau mbak tetap melanggar dan berhubungan siang hari di ramadhan berarti mbak lebih takut sama suami daripada melanggar perintah Allah. Jadi kita juga harus berilmu dalam melakukan sesuatu. Memang suami wajib ditaati tapi seperti apa dulu," sambungnya.
Inara Rusli menjawab balasan dari netizen ini yang memintanya untuk menolak ajakan Virgoun tersebut. Ia membeberkan kalau sang suami memperlakukannya tidak selayaknya sebagai istri dan manusia.
Penyanyi yang kini bercadar ini mengaku apabila diperlakukan selayaknya istri dan manusia akan mampu menolak permintaan suaminya tersebut.
"Seandainya aja suami memperlakukan saya selayaknya istri, selayaknya manusia, pasti saya akan menasehati dan menolak halus," balas Inara Rusli dengan menyematkan emoji sedih.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS