Seohyun SNSD baru saja menamatkan serial terbarunya yang berjudul Song Of the Bandits. Tayang perdana pada tanggal 22 September 2023, merilis 9 episode sekaligus membuat drama ini berhasil mencuri perhatian warganet hingga mendapatkan rating yang cukup tinggi.
Dalam drama ini, Seohyun berperan sebagai Nam Hee Sin, seorang kepala biro Stasiun Kereta Api. Tampil apik memainkan karakter Nam Hee Sin, membuat para penggemar drakor menginginkan adanya musim kedua.
Selain Song of The Bandits, Seohyun membintangi sederet drama Korea populer. Yuk simak daftar dramanya apa saja!
1. Time
Time merupakan drama Korea Seohyun di tahun 2018, dalam drama ini ia beradu akting dengan Kim Jung Hyun. Drama ini mengisahkan tentang Cheon Su Ho yang merupakan putra seorang CEO W Group sekaligus pemilik restoran. Suatu hari, ia dihadapkan dengan kematian.
Selain itu dirinya juga berusaha membantu seorang wanita yang sedang berada di ambang kehancuran. Wanita tersebut Seol Ji Hyun, yang memiliki sifat optimis dan cerdas.
2. Private Live
Private Lives merupakan drama terbaru Seohyun di tahun 2020. Dalam drama ini ia berperan sebagai Cha Joo Eun, seorang penipu ulung yang memanipulasi kehidupan pribadinya demi kesuksesan bisnis keluarganya.
Aksi Seohyun dalam drama ini memang patut diacungi jempol. Hingga membuat para penonton dibuat berdebar saat melihat aksinya. Dalam drama ini ia juga beradu akting dengan aktor tampan Go Kyung Po, dimana chemistry keduanya saat bermain tidak diragukan lagi.
3. Jinxed at First
Pada tahun 2022, Seohyun kembali bermain di serial drama yang berjudul Jinxed at First. Mengusung genre romantis fantasi, Seohyun beradu akting dengan Na In Woo. Drakor ini menceritakan tentang romansa yang terjalin antara Gong Soo Kwang dengan Lee Seul Bi.
Gong Song Kwang merupakan seorang pria cerdas dari lulusan Universitas Korea, sayangnya ia miskin dan tidak beruntung. Disisi lain, Lee Seul Bi merupakan gadis yang bisa melihat masa depan ketika menyentuh seseorang. Namun selama hidupnya ia dikurung di sebuah ruangan rahasia milik keluarga Sam Jung.
Beruntungnya suatu hari ia bisa keluar dengan selamat, dan bertemu dengan Song Kwang. Hingga akhirnya ia mengikuti Song Kwang sampai pulang ke rumahnya. Alur cerita semakin menarik karena ada unsur cinta segitiga serta adanya asal usul keluarganya dengan Song Kwang.
4. Song Of the Bandits
Song Of the Bandits merupakan drama terbaru Seohyun di tahun 2023. Mengusung latar belakang era 1990-an, menampilkan sederet bintang top Korea Selatan. Drama ini menceritakan perjuangan warga Korea atas penjajahan yang dilakukan oleh negara Jepang.
Dalam drama ini Seohyun berperan sebagai Nam Hee Sin, seorang Kepala Biro Stasiun Kereta Api yang menyembunyikan identitas sebenarnya, yakni seorang pejuang kemerdekaan. Selain menjadi kepala biro dirinya bertugas sebagai mata-mata pasukan pejuang kemerdekaan Korea Selatan.
Nah, dari keempat drama Seohyun, mana nih yang menjadi favoritmu?