Belum lama ini, WOWOW kembali mengumumkan para pemeran yang akan membintangi salah satu dorama baru mereka, yang berjudul Kanzen Muzai.
Dipastikan akan memiliki 5 episode, dorama bertajuk misteri ini mendapuk Alice Hirose sebagai pemeran utama serta beberapa aktris dan aktor lain, seperti Eiji Okuda, Shunsuke Kazama, Takuma Oto, Naomi Zaizen, Shingo Tsurumi, dan masih banyak lagi.
Kanzen Muzai didasarkan pada novel misteri berjudul serupa yang merupakan karya Takeaki Daimon yang diterbitkan oleh Kondansha Bunko.
Untuk penyutradaraan dan penulisan skenario dorama ini, Tatsushi Omori, yang pernah menyutradarai Children of the Star dan Mother, akan bertanggung jawab penuh.
Selain trailer yang bisa kamu tonton di YouTube, dua fakta dorama ini juga patut kamu simak sambil menunggu penayangannya.
1. Jajaran pemeran Kanzen Muzai
Alice Hirose akan berperan sebagai Chisa Matsuoka, seorang pengacara menjanjikan yang bekerja di firma hukum terbesar di Jepang.
Namun, hidupnya mulai mengalami kesulitan saat dia disuruh untuk bertanggung jawab oleh seniornya, Kenichi Mayama, atas persidangan ulang kasus pembunuhan gadis bernama Ayakawa di Prefektur Kagawa 21 tahun lalu.
Sementara itu, Eiji Okuda berperan sebagai mantan detektif polisi prefektur bernama Yoshio Arimori, yang bekerja di pusat dukungan korban, lalu berhadapan dengan Chisa dalam sidang ulang. Sedangkan, Yuki Kitamura berperan sebagai Satoshi Hirayama, seorang tersangka yang menculik dan membunuh gadis muda, tetapi selalu mengelak.
2. Sinopsis singkat Kanzen Muzai
Tanpa diketahui Kenichi, Chisa merupakan salah satu korban untuk penculikan yang sama dengan yang akan dia tangani.
Maka dari itu, dia pun kembali ke kampung halamannya, Kagawa, usai mendapatkan tugas berat untuk menangani kasus pembunuhan gadis bernama Ayakawa yang belum tuntas sedari 21 tahun lalu.
Bersama rekannya bernama yang bekerja di firma hukum setempat, dia menyelidiki kembali kasus tersebut.
Meskipun masih ditayangkan dua bulan lagi, Kanzen Muzai yang diproduseri oleh Haruna Ueda dan Akiko Kamiyama ini bisa kamu masukkan ke dalam watchlist-mu terlebih dahulu jika memang kamu tertarik.
Dengan begitu, kamu tak akan melupakan dorama ini. Nah, setelah membaca fakta di atas, apa kamu akan menjadi penunggu setia dorama ini? Patut dinanti, bukan?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS