Girl group asuhan SM Entertainment aespa akan segera melakukan debut di kancah musik Jepang dengan merilis single album bertajuk 'Hot Mess'.
Dilansir Naver pada Senin (3/6/2024), single album debut Jepang aespa 'Hot Mess' akan dirilis pada tanggal 3 Juli 2024 dengan menampilkan 3 buah lagu original berbahasa Jepang.
Mulai dari lagu utama berjudul 'Hot Mess' dan 2-b side track lainnya dengan judul 'Sun and Moon', serta 'Zoom Zoom'.
'Hot Mess' sendiri merupakan lagu dengan genre dance song dengan efek yang dasyat. Menampilkan signature suara saksofon dibalut dengan rap yang intens, diharapkan mampu menyampaikan energi positif aespa. Lirik lagunya mengandung pesan subyektif seperti menjadi diri sendiri dalam menjalani hidup.
Lagu selanjutnya yakni 'Sun and Moon' yang mengusung genre R&B, dengan atmosfer yang manis dan lembut. Lirik lagunya mengandung pesan tentang kebersamaan yang membawa mereka pada masa depan yang cerah.
Terakhir, lagu bertajuk 'Zoom Zoom' menutup single debut Jepang aespa yang sebelumnya pernah dirilis sebagai lagu tema atau soundtrack untuk serial animasi 'Beyblade'. Lagu ini menampilkan karakterisasi dari sudut pandang yang dihiasi berbagai elemen dari serial animasi yang diwakili.
Sementara itu, aespa yang baru saja melakukan comeback dengan full album pertama mereka 'Armageddon', sukses menawan para pendengar dan penggemar mereka dengan sindrom lagu utama 'Supernova' dan 'Armageddon'.
Tak hanya menguasai chart musik domestik, kedua lagu tersebut sukses menjadi trend sound di berbagai media sosial dengan sejumlah dance challenge unik yang telah diikuti berbagai kalangan.
Beat musik dengan konsep rasa metal yang kuat menampilkan ciri khas aespa, ditemani vokal unik dan kuat para member. Sekali lagi, aespa sukses mempertahankan story line dan sudut pandang dunia musik mereka dengan latar cerita yang lain dari pada yang lain, serta hanya dapat dilakukan oleh aespa.
Di lain sisi, menyusul debut Jepang mereka, aespa juga akan menggelar sejumlah pertunjukan atau konser 'SYNK: PARALLEL LINE' dengan mengunjungi beberapa kota. Meliputi Fukuoka, Nagoya, Saitama, Tokyo, dan masih banyak lagi.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS