Tampil di Acara Musik Lagi, Performance LE SSERAFIM Tuai Pujian?

Hikmawan Firdaus | Rizky Melinda Sari
Tampil di Acara Musik Lagi, Performance LE SSERAFIM Tuai Pujian?
LE SSERAFIM (Instagram/@le_sserafim)

Kemampuan vokal biasanya menjadi salah satu kemampuan yang paling dicari dan dipertimbangkan para penggemar K-pop saat menilai seorang idol. Meskipun posisi yang ada di dalam sebuah grup cukup beragam, tidak hanya vokal, tetapi juga rap, dance, dan center, tetapi kemampuan menyanyi sudah dianggap sebagai keterampilan dasar yang harus dikuasai para idol.

Girl group LE SSERAFIM beberapa waktu yang lalu sempat membuat heboh K-popers setelah tampil di Coachella dengan penampilan yang menuai banyak kritikan lantaran kemampuan bernyanyi mereka yang dianggap tidak stabil saat harus live performance.

Topik tentang LE SSERAFIM di Coachella ini pun menjadi perbincangan yang hangat di media sosial. Cukup lama grup yang digawangi oleh lima member ini tidak tampil di layar kaca lagi setelah Coachella ini.

Namun, baru-baru ini mereka kembali hadir di acara ‘2024 SBS Gayo Daejeon: Summer’ dan membawakan lagu terkenal mereka bertajuk ‘Easy’ dan ‘Smart‘.

Dilansir dari postingan akun Instagram @panncafe, penampilan LE SSERAFIM yang terbaru ini pun langsung menuai banyak tanggapan positif di media sosial. Banyak yang mengatakan bahwa kemampuan live performance mereka meningkat dibanding penampilan sebelumnya saat di Coachella.

Setelah selesai memberikan penampilan terbaik mereka, video pertunjukkan LE SSERAFIM ini pun ramai di media sosial dan ditanggapi banyak orang. Berdasarkan apa yang didengar para penggemar langsung, penampilan vokal mereka di SBS lebih baik dibanding di Coachella beberapa waktu yang lalu.

Netizen Korea pun berbondong-bondong mengunjungi forum online Theqoo yang telah menayangka lebih dari 66 ribu penayangan video penampilan LE SSERAFIM dan dibanjiri lebih dari 800 komentar ini.

Komentar Netizen

Postingan di akun @panncafe juga mencantumkan beberapa video penampilan LE SSERAFIM di acara SBS tersebut. setelah menyaksikan video ini, para netizen Indonesia pun ramai memberikan tanggapan mereka di kolom komentar.

Terbukti kalau power dance mereka dikurangi suaranya bakal lebih stabil dari sebelumnya, ya lumayan lah,” ujar seorang netizen dengan nama akun @u***.

Nah gini, kalau kalian mau introspeksi tuh gue respect banget loh,” ujar netizen lainnya dengan nama akun @f***.

Ya memang pada dasarnya Chaewon sama Yunjin mah bagus wkwk, sisanya perlu improve lagi memang,” komentar netizen lainnya dengan nama akun @a***.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak