4 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Karma, Yakin Skip?

Hayuning Ratri Hapsari | Lena Weni
4 Alasan Wajib Nonton Drama Korea Karma, Yakin Skip?
Karma (HanCinema)

Salah satu buah karya sineas Korea yang rilis di tahun 2025 adalah Karma, yakni drama bergenre thriller dan kriminal yang diadaptasi dari webtoon bertajuk Bad Relationship karya kartunis Choi Hee Sun. 

Oleh sutradara Lee Il Hyung cerita Bad Relationship divisualisasikan ke dalam 6 episode, setiap episodenya menghadirkan ketegangan nyaris tiada jeda. 

Karma sendiri dibintangi oleh sederet kenamaan Korea di antaranya ada Lee Hee Joon, Kim Sung-kyun, Lee Kwang-soo, Park Hae Soo, Shin Min Ah, hingga Gong Seung-yeon. Karma menjadi salah satu drama Korea yang layak buat direkomendasikan sebab memiliki keunggulan sebagaimana yang terurai di bawah ini! 

1. Premis Cerita yang Menarik

Satu hal utama yang menjadi kekuatan dari drama Korea Karma ini adalah alur ceritanya! Sebagaimana judulnya, Karma bercerita tentang serangkaian konsekuensi yang didapati oleh beberapa tokoh atas perbuatan yang mereka lakukan di masa lampau. 

Nah, premis yang demikian dikembangkan dengan masif menjadi serangkaian konflik yang menegangkan di setiap episodenya. Menariknya lagi penataan plot drama ini ciamik abis! 

Serangkaian konflik yang sebegitu rumitnya dibuat padat sehingga tak satu pun ada adegan yang sia-sia. Itu semacam bukti kalau sineas drama ini telah bekerja keras dan berhasil memanfaatkan durasinya dengan tepat. 

Satu hal yang patut diapresiasi adalah penataan plotnya, dengan penataan yang sedemikian rupa itu ketegangan cerita terbangun dengan konsisten, dan berhasil mencapai puncaknya berkali-kali berkat permainan temponya yang pas! 

2. Bertabur Bintang

Salah satu yang menjadi daya tarik terbesar dari drama Korea satu ini yakni kehadiran sederet nama aktor dan aktris besar seperti Lee Hee Joon, Kim Sung-kyun, Lee Kwang-soo, Park Hae Soo, Shin Min Ah, hingga Gong Seung-yeon. 

Mereka adalah aktor dan aktris papan atas Korea Selatan yang memiliki basis penggemar yang besar. Semuanya pun terkenal akan kemampuan aktingnya yang baik. Dengan gaya akting mereka yang khas, chemistry mereka sewaktu beradu akting tentu jadi suatu yang tak boleh dilewatkan. 

3. Punya Episode yang Sedikit

Kurang dimanja gimana lagi sih sama Sineas drama Korea Karma? Pasalnya alur cerita yang sebegitu menariknya ini turut dikemas ciamik dalam penataan plot yang padat. 

Drama Korea satu ini pun terbilang cukup singkat yakni hanya terdiri dari 6 episode doang! Karenanya, sudah bisa dipastikan kalau kamu nggak akan buang waktu sewaktu menyaksikan drakor ini. 

Selain itu, jumlah episodenya yang sedikit juga jadi semacam indikasi kalau alur cerita yang dihadirkan akan fokus, plot ceritanya berkembang lebih cepat dan tidak berbelit-belit. 

Atmosfer yang terbangun terasa lebih intens sehingga tak sulit untuk merasa terhubung dengan karakter dan cerita.

4. Visualisasi yang Realistis

Pengerjaan visualisasi drama ini termasuk ke dalam kategori realistis. Komposisi semua elemen tampil seimbang sekaligus estetis dalam satu frame. 

Pencahayaannya pun sesuai dengan suasana dan mood alur cerita, sehingga atmosfer suramnya kian terasa nyata. 

Untuk hal-hal teknis, seperti pengambilan sudut gambar, efek visual, hingga ke gaya penyuntingan, semuanya berhasil mendramatisir suasana dan kian disempurnakan dengan transisi yang lancar dan ritme yang tepat.

Intinya, visualisasi drama ini berhasil mendukung cerita dan sukses menyampaikan pesan yang diinginkan, serta turut menciptakan suasana dan mood yang memang seharusnya dihadirkan sehingga mampu menggiring penonton untuk terlibat dalam cerita.

Nah, itulah 4 alasan yang membuat Karma menjadi tontonan yang wajib kamu saksikan. Selamat menyaksikan! 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak