Klarifikasi Gelang Couple, Insanul Fahmi Beberkan Awal Kenal Inara Rusli

Hayuning Ratri Hapsari | Natasya Regina
Klarifikasi Gelang Couple, Insanul Fahmi Beberkan Awal Kenal Inara Rusli
Insanul Fahmi dan Inara Rusli [Kolase. Instagram/@mommy_starla @insanulfahmi]

Hubungan antara Insanul Fahmi dan Inara Rusli terus menjadi sorotan publik, terutama setelah berbagai spekulasi mengenai kedekatan mereka merebak di media sosial.

Untuk pertama kalinya, Insanul muncul dan memberikan penjelasan panjang lebar mengenai awal mula ia mengenal Inara dalam sebuah podcast di kanal YouTube dr. Richard Lee, MARS.

Penjelasan tersebut sekaligus mematahkan asumsi-asumsi yang berkembang di publik beberapa waktu terakhir.

Awal Perkenalan: Bukan dari Ustaz atau Kajian

Dalam perbincangan tersebut, Insanul dengan tegas menepis anggapan bahwa dirinya mengenal Inara lewat ustaz atau melalui kegiatan kajian keagamaan. Rumor tersebut sebelumnya santer dibicarakan warganet.

"Sama sekali bukan (dikenalin) ustaz, bukan (di) kajian. Nggak ada hubungannya sama sekali," tegas Insanul Fahmi.

Insanul menjelaskan bahwa ia sebenarnya sudah lama mengetahui sosok Inara. Namun, interaksi keduanya baru intens pada Juli 2025, ketika mereka mulai berdiskusi mengenai bisnis.

Intens Berkomunikasi Karena Bisnis: Kafe & Travel

Inara disebut sedang merintis rencana membuka bisnis kafe dan travel, lalu seorang teman pun mengenalkan Inara kepada Insanul yang memiliki pengalaman lebih dahulu di bidang usaha.

Menurut Insanul, fokus awal komunikasi mereka murni terkait profesional.

"Kebetulan aku memang orang yang nge-create bisnis. Katanya dia mau buka kafe, mau buka travel," jelasnya.

Ia menambahkan bahwa saat itu ia tengah mengembangkan sebuah travel marketplace, sehingga keduanya mencoba melihat peluang untuk bekerja sama.

"Ya udah aku coba match di situ," sambungnya.

Insanul menegaskan bahwa kedekatan mereka pada awalnya tidak berkaitan dengan hubungan asmara, melainkan kepentingan bisnis.

Isu Gelang Couple: Kebetulan atau Kesengajaan?

Dalam tayangan yang sama, dr. Richard Lee menyinggung kabar bahwa Insanul dan Inara memakai gelang couple.

Warganet sempat menemukan foto-foto yang memperlihatkan keduanya memakai gelang tali berwarna merah, yang dianggap sebagai tanda kedekatan khusus.

Richard Lee bahkan sempat menggertak:

"Ini kamu jujur ya. Kalau kamu bohong, saya lebih marah lagi. Publik pasti akan lebih marah."
Insanul langsung membantah tegas.

"Demi Allah. Jadi memang ini gelang aku pakai udah dari Februari ke Maret," ujarnya.

Ia mengatakan bahwa gelang tersebut ia beli di pedagang kaki lima, dan tidak ada hubungannya dengan Inara.

Menurut Insanul, Inara pun terkejut saat mendengar gelang mereka terlihat mirip.

"Dia (Inara) bilang juga 'Aku udah (pakai) satu tahun'. 'Tapi ini yang ngasih temenku,' dan aku beli di abang-abangan pinggir jalan," cerita Insanul.

Keduanya sepakat bahwa kemiripan gelang itu hanyalah kebetulan.

Klarifikasi Soal Dugaan Umrah Bersama

Selain gelang, publik juga sempat menduga bahwa Insanul dan Inara pernah umrah bersama, setelah menemukan beberapa foto Instagram yang dianggap memiliki kemiripan lokasi dan waktu.

Namun, Insanul kembali membantah anggapan tersebut.

"Aku umrah Desember tahun lalu dan kebetulan memang nggak ada nyama-nyamain. Dia kan juga berangkatnya sebulan atau dua bulan yang lalu," jelasnya.

Ia menegaskan dengan singkat:
"Nggak, nggak pernah umrah bareng."

Sederet Dugaan Hanyalah Cocoklogi?

Penjelasan Insanul Fahmi di podcast tersebut memerinci banyak hal yang selama ini menjadi spekulasi warganet.

Mulai dari bagaimana ia mengenal Inara, alasan intens berkomunikasi, rumor gelang merah, hingga dugaan mereka pergi umrah bersama, semua ditegaskan Insanul sebagai kebetulan dan cocoklogi semata.

Kini publik tinggal menunggu apakah Inara Rusli juga akan memberikan klarifikasi serupa untuk meredakan kontroversi yang belum mereda.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak