Punya wajah yang mudah berjerawat memang harus ekstra hati-hati saat memilih produk perawatan kulit termasuk sunscreen. Sunscreen sendiri adalah salah satu produk skincare yang wajib dipakai saat akan beraktivitas, terutama jika aktivitasmu lebih banyak di luar ruangan, ini agar kulit terlindungi dari paparan sinar matahari.
BACA JUGA: Profil Raden Indrajana Sofiandi, Ditahan karena Kasus Kekerasan Terhadap Anak Kandung
Namun untuk kulit yang mudah berjerawat, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum memilih produk sunscreen. Hal ini dilakukan agar sunscreen yang kamu pakai tidak memicu datangnya jerawat. Mengutip dari laman Hello Sehat, berikut ini adalah cara memilih sunscreen untuk kamu yang punya wajah mudah berjerawat.
1. Pilih Sunscreen Mineral
Sunscreen memiliki dua jenis yakni sunscreen kimia dan sunscreen mineral, kedua jenis tersebut memang sama-sama aman untuk kulit.
Namun, sunscreen mineral dinilai lebih ramah untuk wajah yang mudah berjerawat. Hal ini disebabkan sunscreen kimia dapat menimbulkan reaksi alergi dan iritasi saat menyerap pada kulit.
2. Pilih Sunscreen yang Non-Komedogenik
Sebelum membeli produk sunscreen, kamu juga bisa memperhatikan label yang ada pada produk tersebut. Untuk kulit yang mudah berjerawat, pilih produk yang terdapat label non-komedogenik.
Artinya produk ini sudah dirancang agar tidak menyumbat pori-pori yang dapat menimbulkan jerawat.
3. Tekstur yang Ringan
Pilih produk sunscreen yang teksturnya ringan seperti gel atau spray karena lebih mudah diserap oleh kulit serta tidak menyumbar pori-pori wajah.
BACA JUGA: Link Nonton The Last of Us Episode 2, Christine Hakim dan Wajah Jakarta Ditampilkan
4. Melindungi dari UVA dan UVB
Sama dengan tekstur, produk sunscreen juga punya beberapa varian perlindungan, ada yang melindungi dari sinar UVA saja, ada juga yang hanya melindungi sinar UVB saja.
Untuk kulit yang mudah berjerawat, sebaiknya pilihlah produk sunscreen yang bisa melindungi kulit wajah dari paparan kedua sinar UV tersebut.
5. Sunscreen dengan SPF 30
Untuk perlindungan kulit yang maksimal, lebih baik jika kamu memilih sunscreen dengan SPF 30 atau lebih. SPF inilah yang akan memberikan perlindungan untuk kulita agar tidak terbakar oleh sinar matahari.
Itulah 5 cara memilih produk sunscreen yang tepat untuk wajah yang mudah berjerawat. Jika kamu masih ragu dengan pilihanmu, lebih baik lagi jika melakukan konsultasi mandiri pada dokter.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS