Hyaluronic acid atau asam hialuronat dalam perawatan kulit bekerja dengan menarik sekaligus mempertahankan kelembapan. Kandungan hyaluronic sering digunakan untuk produk perawatan kulit seperti krim anti penuaan, serum dan pelembap.
Seiring bertambah usia kandungan hyaluronic cenderung menurun, sehingga berdampak pada kulit yang terlihat berkerut dan kering.
Bisakah hyaluronic acid di pakai setiap hari? Hyaluronic acid dapat kamu pakai setiap hari karena sifatnya lembut dan cocok untuk berbagai jenis kulit. Bahan kimia ini aman dan efektif untuk digunakan setiap hari.
Dilansir dari Halodoc, inilah 7 manfaat hyaluronic acid pada skincare, apa saja?
1. Melembapkan kulit
Kandungan hyaluronic membantu meregangkan, melenturkan kulit, mengurangi kerutan dan garis halus di wajah. Tak hanya itu, hyaluronic juga mempercepat penyembuhan luka sekaligus mengurangi jaringan parut.
2. Meredakan Kemerahan pada Wajah
Kandungan hyaluronic dapat meredakan kemerahan pada wajah. Selain itu, kandungan ini bisa mengatasi efek kemerahan akibat peradangan sekaligus bekas luka karna jerawat.
3. Mempertahankan Skin Barrier
Skin barrier dapat menipis dengan paparan sinar UV, bertambahnya usia, serta pola hidup yang tidak sehat.
Kandungan ini bisa mempertahankan kekuatan lapisan pada pelindung kulit. Selain itu, hyaluronic bisa meminimalisir kerusakan karena paparan matahari yang berlebih.
4. Berperan dalam Proses Anti-Penuaan
Kandungan hyaluronic bisa mempertahan kelembapan pada kulit, sehingga kandungan ini bisa mengatasi berbagai penuaan seperti garis halus, kerutan hingga flek hitam pada wajah.
5. Meningkatkan Elastisitas Kulit
Hyaluronic bekerja untuk meningkatkan hidrasi kulit sehingga bisa mengatasi kerutan, meningkatkan kekencangan hingga elastisitas pada kulit.
6. Memaksimalkan Penyerapan Skincare
Kandungan hyaluronic bersifat menarik air sehingga bisa membantu meningkatkan penyerapan pada produk perawat kulit. Dengan demikian, produk perawatan kulit bisa memberi manfaat yang lebih baik untuk kulit kamu.
7. Meningkatkan Regenerasi pada Kulit
Hyaluronic bisa mendorong regenerasi pada sel kulit. Caranya yaitu dengan memberikan hidrasi ekstra dan sebagai pelindung kulit atau skin barrier.
Itulah beberapa manfaat hyaluronic acid yang bisa kamu jumpai di berbagai produk perawatan kulit. Namun perhatikan juga penggunaan hyaluronic acid yang tidak tepat bisa menyebabkan komplikasi yang berbahaya.