6 Persiapan Penting Sebelum Berkemah, Satu Terlewat Bisa Kacau!

Hernawan | Dream Praire
6 Persiapan Penting Sebelum Berkemah, Satu Terlewat Bisa Kacau!
ilustrasi berkemah (Pexels/Baihaki Hine)

Kamping (camping) atau berkemah dapat menjadi salah satu kegiatan outdoor yang menyenangkan. Bahkan saat ini, banyak fasiltas berkemah yang tergolong mewah dengan istilah glamping atau glamour camping. Walaupun begitu, masih banyak orang yang ingin merasakan suasana berkemah yang lebih natural tanpa failitas khusus berbiaya lebih mahal. Ini tentu saja memerlukan persiapan yang berbeda.

Jika kamu memilih camping biasa tanpa fasilitas mewah dan sudah disediakan, berikut beberapa persiapan penting sebelum berkemah yang wajib diketahui.

1. Survey lokasi

ilustrsi lokasi berkemah (Pexels.com)/ Xue Guangjian
ilustrsi lokasi berkemah (Pexels.com/Xue Guangjian)

Ini penting dilakukan untuk menghindari tempat yang tidak sesuai harapan. Kamu bisa mencari tahu area-area perkemahan melalui internet dan lakukan riset. Usahakan memilih  website yang terpercaya. Perhatikan review orang-orang yang pernah berkemah di sana.

Lebih baik lagi jika kamu mendapatkan rekomendasi dari orang yang kamu kenal dan sudah punya pengalaman tentang sebuah lokasi. Sebaiknya kamu memilih jenis lokasi  sesuai keinginanmu. Mungkin kamu ingin berkemah di pegunungan atau pantai. Cari tahu sebanyak-banyaknya informasi tentang lokasi agar tak kecewa kemudian.

2. Siapkan tenda

ilustrasi tenda (Pexels.com)/ Matheus Bertelli
ilustrasi tenda (Pexels.com/Matheus Bertelli)

Beberapa lokasi perkemahan ada yang sudah menyediakan tenda untuk disewa. Namun, kamu juga bisa membawa tenda sendiri. Perhatikan kapasitas tenda agar tak mengganggu kenyamanan saat berkemah. Ingatlah bahwa kamu bukan hanya menggunakan tenda untuk tidur, tetapi juga menempatkan barang-barang bawaan.

Kualitas tenda juga merupakan hal yang penting. Pastikan tenda mempunyai rangka yang kuat dan bahannya bagus, sehingga mampu menahan air juga panas. Jika kamu sudah cukup lama memiliki tenda, kamu perlu memeriksa kondisinya agar masih bagus dan layak dipakai. Ingatllah bahwa ada kemungkinan tenda mengalami kerusakan selama disimpan.

3. Cek Perlengkapan

ilustrasi membuat daftar (Pexels.com(/ Ivan Samkov
ilustrasi membuat daftar (Pexels.com/Ivan Samkov)

Buat daftar barang-barang yang harus kamu bawa dan pastikan melakukan cek dan ricek apakah tak ada yang tertinggal. Perlengkapan dasar seperti alat memasak, dan makan, perlengkapan tidur dan  penerangan.  Pilih alat memasak yang berukuran kecil, tetapi bisa bekerja maksimal.  Untuk peralatan makan, pilih yang ringan dan terbuat dari bahan yang tidak mudah pecah. Untuk perlengkapan tidur, utamakan unsur kenyamanan agar kamu tetap segar saat bangun. Tak ada salahnya membawa bantal jika kamu termasuk orang yang sulit tidur tanpa bantal.  Selimut dan jaket juga perlu untuk mengantisipasi udara dingin. Masukkan juga losion anti nyamuk sebagai item wajib.

Jangan lupakan alat komunikasi dan dokumentasi termasuk juga sumber dayanya. Hematlah dalam penggunaanya, untuk berjaga-jaga dari kemungkinan kehabisan baterai. Bawa juga kantong sampah agar kamu tak mengotori area berkemah. Tambahkan barang khusus yang memang penting untukmu dalam daftar. 

4. Pastikan kecukupan Makanan dan Minuman

ilustrasi makanan kaleng (Pixabay.com) Joenomias
ilustrasi makanan kaleng (Pixabay/Joenomias)

Pastikan kamu membawa bahan makanan dan minuman sesuai kebutuhan. Hitung jumlah orang dan berapa lama kamu akan berkemah. Jangan sampai kekurangan makanan yang membuat rencana bersenang-senang menjadi berantakan. Akan tetapi, jangan juga membawa terlalu banyak sehingga berlebihan dan akhirnya menjadi terbuang.

Perhatikan juga segi kepraktisan dalam membawa dan memasaknya. Makanan kaleng bisa menjadi salah satu pilihan. Jika perlu, selipkan juga makanan favorit secukupnya. Baik jika kamu bisa memilih makanan yang bergizi dan sehat.

5. Periksa ketersediaan air bersih

ilustrasi air (Pixabay,com)/ Analogicus
ilustrasi air (Pixabay/Analogicus)

Pilih lokasi berkemah yang memiliki sarana sumber air  bersih. Sebagus apapun tempat berkemah, jika sumber air bersihnya sulit dijangkau akan membuat kegiatan berkemah menjadi sangat tidak nyaman. Ada baiknya kamu juga membawa jerigen air untuk mengambil dan menyimpan air, jika ternyata sumber air cukup jauh dari lokasi tenda.

6. Kotak obat

ilustrasi kotak obat (Pixabay.com)/ Hans
ilustrasi kotak obat (Pixabay/Hans

Tak ada yang ingin sakit, juga saat berkemah. Namun berjaga-jaga adalah pilihan bijaksana. Kamu juga akan merasa lebih tenang.  Jika kamu memerlukan obat khusus, penting untuk segera memasukkannya dalam kotak obat.

Bagaimana, sudah siap berkemah? semoga menyenangkan ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak