5 Webtoon Lokal Super Keren, Bangga Jadi Indonesia!

Hernawan | Oktavia Ningrum
5 Webtoon Lokal Super Keren, Bangga Jadi Indonesia!
ilustrasi baca Webtoon (unsplash)

Webtoon menyediakan banyak cerita menarik yang bisa dinikmati para pembaca.  Tidak hanya cerita-cerita yang berasal dari komikus mancanegara,  webtoon juga membuka peluang lebar bagi para komikus lokal untuk unjuk bakat. 

Komikus Indonesia juga nggak kalah lho dari komikus luar negeri. Ada banyak karya anak bangsa yang super keren yang bakalan bikin bangga dan berdecak kagum.  Nah, misalnya saja adalah karya-karya webtoon berikut. Ini dia webtoon lokal super keren yang bisa kamu baca.

1. Ocean's Promise

Ocean's Promise (webtoons.com)
Ocean's Promise (webtoons.com)

Menceritakan tentang seorang merman, kisah webtoon bergenre fantasi ini dibuat oleh komikus Indonesia. Dari segi visual, cerita ini bakal bikin kamu dimanjakan oleh sosok tampan bernama 'Biru'. Tak hanya itu, cerita ini juga menyisipkan beberapa kosakata Bahasa Jawa yang menjadikan nuansa lokal yang amat kental. Pokoknya wajib baca! 

2. Sri Asih

Sri Asih (webtoons.com)
Sri Asih (webtoons.com)

Sudah nonton film Gundala? Kalau sudah,  tentu kalian nggak bakalan asing sama salah satu hero lokal satu ini. Bisa dibilang,  Sri Asih merupakan wonderwoman ala Indonesia. Mbak-mbak badas satu ini bisa kamu temui di Webtoon,  dan kabarnya akan segera rilis film tentang doi. Wah wah,  jadi wajib baca banget nih!

3. Si Ocong

Si Ocong(webtoons.com)
Si Ocong(webtoons.com)

Pocong juga bisa dikatakan sebagai salah satu hantu ikonik asli Indonesia nih gengs. Berbeda dari gambaran pocong biasanya, cerita ini bukan bergenre horor, melainkan komedi. Jadi,  nggak ada alasan merinding dan takut-takut buat baca webtoon satu ini. Selain itu Si Ocong sendiri punya warna kain yang terang dan mencolok yakni merah, tingkah imut dan coolnya bakalan bikin kamu lupa sama sosok menyeramkan yang biasanya lekat dengan karakter pocong biasanya! 

4. Ken Dedes

Ken Dedes(webtoons.com)
Ken Dedes (webtoons.com)

Berlatarkan Kerajaan Singosari, cerita Ken Dedes tentunya amat familiar bagi warga Indonesia. Bahkan bukti peninggalan sejarah Ken Dedes dan Ken Arok bisa ditemui di salah satu kota besar di Jawa Timur,  yakni Malang. Bertemakan kisah sejarah dan kerajaan, meskipun alur diubah menjadi fiktif,  cerita ini tetaplah mengusung sejarah Indonesia. Jadi sedikit banyak akan membantu kita mengenal tentang sejarah Indonesia dan kerajaan-kerajaan di masa lalu. 

5.  Wee!

Wee! (webtoons.com)
Wee! (webtoons.com)

Bertemakan komedi dan kehidupan sehari-hari. Cerita ini amat menggemaskan dan gak bakal bikin kamu mati kebosanan karena tingkah absurd para tokohnya. Namun, di balik humor renyah cerita ini,  banyak hal miris dan penuh luka yang berusaha disampaikan penulis. Selain itu, tokoh hijabers yang menjadi pemeran utamanya tentu sangat ikonik dan kental akan keberagaman Bangsa Indonesia  sendiri. 

Nah itu dia 5 cerita Webtoon lokal super keren yang wajib banget masuk reading list kamu! Mana nih favoritmu?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak