Setelah kemarin (2/1) grup A merampungkan semua pertandingannya, hari ini giliran grup B yang akan menyajikan dua pertandingan penutup fase grup Piala AFF 2022. Salah satu pertandingan yang layak dinantikan adalah duel panas antara dua negara yang saling bertetangga yakni Malaysia vs Singapura. Laga ini akan dihelat di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia dan dapat disaksikan melalui INews TV mulai pukul 19.30 WIB.
Laga ini diprediksi berlangsung sengit mengingat kedua tim sama-sama punya peluang untuk lolos ke fase grup. Hingga menjelang laga penutup fase grup ini, Vietnam dan Singapura bercokol di posisi 1 dan 2 dengan raihan 7 poin namun Vietnam unggul selisih gol. Sementara Malaysia menyusul di posisi 3 dengan 6 poin. Timnas Malaysia wajib menang apabila ingin mendapatkan tiket ke semifinal sementara tetangganya Singapura cukup bermain imbang saja untuk lolos.
Berbicara perjalanan kedua tim di Piala AFF 2022, Malaysia telah mengantongi dua kemenangan yaitu saat menang tipis 1-0 atas Myanmar dan membantai Laos 5-0. Tim berjuluk Harimau Malaya ini kemudian harus menelan pil pahit di laga ketiga usai dikalahkan Vietnam dengan skor telak 3-0.
Sementara timnas Singapura juga meraih dua kemenangan dari dua laga awal. Yang pertama saat menang tipis 3-2 atas Myanmar. Kemudian yang kedua adalah saat menundukkan Laos dengan skor 2-0. Di laga ketiga, Irfan Fandi dan kolega mampu menahan imbang tim kuat Vietnam dengan skor 0-0.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Reino Barack Punya Bukti Perselingkuhan Syahrini, Benarkah?
Malaysia yang membutuhkan kemenangan di laga ini diprediksi turun dengan formasi menyerang 3-4-3. Pelatih Kim Pan-Gon akan mengandalkan Darren Lok sebagai juru gedor dengan sokongan Abdul Halim, Muhammad Ajmal, dan Lee Andrew Tuck di lini tengah.
Sementara itu sang lawan yakni Singapura besar kemungkinan memainkan formasi 5-4-1. Irfan Fandi akan menjadi andalan sang juara 4 kali Piala AFF tersebut di lini depan. Sementara Fandi akan mendapat dukungan dari 4 gelandang yaitu Shahiran, Sulaeman, Mohan Kumar, dan Ramli.
Laga Malaysia vs Singapura diprediksi berjalan dengan timnas Malaysia akan memulai inisiatif serangan terlebih dahulu karena Harimau Malaya memerlukan kemenangan di laga ini. Sementara Singapura akan memainkan sepakbola bertahan yang terbukti efektif dalam membendung Vietnam di laga sebelumnya. Besar kemungkinan laga tidak akan diwarnai hujan gol mengingat kedua tim akan berhati-hati demi menghindari resiko gagal lolos ke semifinal.
Meski laga akan berlangsung sengit karena kedua tim punya kualitas yang cukup setara, Malaysia diprediksi akan memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah untuk memenangkan pertandingan. Prediksi skor untuk laga ini adalah 1-0 untuk keunggulan Malaysia. Dengan hasil ini, Malaysia dapat melangkah ke semifinal Piala AFF 2022 sebagai salah satu wakil grup B.
Nah, itu tadi adalah prediksi skor laga penutup grup B Piala AFF 2022 antara Malaysia vs Singapura. Bagaimana prediksimu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.