Semifinal Daihatsu Japan Open 2023 yang berlangsung di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang pada Sabtu (29/7/2023) telah merampungkan pertandingan di partai tunggal putri. Hasil akhir, wakil Korea Selatan akan berhadapan dengan unggulan China.
Di semifinal, ratu bulutangkis Taipei, Tai Tzu Ying takluk dari si 'bocah ajaib' asal Korea Selatan, An Se Young. Tai Tzu Ying dipaksa mengakui keunggulan An Se Young dalam dua gim, 17-21 dan 12-21. Bukan hanya amankan tiket ke babak final, An Se Young juga diprediksi akan naik ke peringkat satu dunia.
Di sisi lain, pertandingan yang dilakoni Gregoria Mariska Tunjung harus membuat atlet kelahiran Wonogiri inj menahan asa setelah gagal melaju ke babak final turnamen Super 750 pertamanya. Jorji takluk di hadapan He Bingjiao setelah melalui rubber game yang cukup berat.
Meski sempat curi kemenangan di set pertama berkat pola permainan yang impresif dan minim eror, tapi Jorji harus kehilangan kesempatan mengakhiri pertandingan di set kedua. Seolah kehilangan fokus dan tertinggal poin sejak awal set kedua, Jorji terus melakukan kesalahan yang menguntungkan lawan.
BACA JUGA: Final Japan Open 2023: China, Jepang, dan Korea Selatan Bersaing Ketat
Hampir berhasil mengejar, akhir set kedua justru jadi titik balik kekalahan Jorji. Tenaga yang terkuras dan terus dicerca serangan tajam oleh He Bingjiao, akhirnya Jorji menyerah dengan skor akhir 21-13, 19-21, dan 9-21.
Padahal, sebelumnya Jorji sukses pamerkan performa yang apik saat melawan unggulan tuan rumah, Akane Yamaguchi di babak perempat final. Jorji menang usai laga rubber yang dramatis kontra Akane dengan skor kemenangan 21-11, 11-21, dan 21-18.
Bahkan di babak 16 besar, Jorji sukses mengakhiri laga dalam dua gim. Tampil maksimal dan meyakinkan, Jorji menang straight game dari wakil Taipei, Sung Shuo Yun dengan skor 21-16 dan 21-10.
Hasil pertandingan di babak semifinal sektor tunggal putri pada akhirnya mempertemukan An Se Young dan He Bingjiao di partai puncak Japan Open 2023. Imbang head to head 4-4, pertemuan terakhir di perempat final Indonesia Open 2023 jadi milik An Se Young.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS