Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengunggah foto dirinya bersama salah satu wasit legendaris, Pierluigi Collina, melalui akun instagram pribadi (@erickthohir). Dalam keterangan di foto itu, Erick turut menjelaskan siapa sosok yang ada di sampingnya itu.
"Siapa yang tidak tahu Pierluigi Collina? Wasit legendaris yang sekarang menjadi Ketua Komite Wasit FIFA ini terkenal killer dan sangat disegani pemain waktu memimpin pertandingan. Saya punya dua foto ikonik bersama Pierluigi: Satu pakai batik, satu pakai peci," tulis Erick.
Pertanyaannya, kenapa Pierluigi disebut sebagai wasit legendaris? Ternyata dia bukan wasit sembarangan, lo, selain jadi Ketua Komite Wasit FIFA, Pierluigi juga punya banyak prestasi dan catatan positif.
Karier Pierluigi Collina
Pierluigi lahir di Bologna, Italia pada 13 Februari 1960. Awalnya dia kuliah di jurusan ekonomi Universitas Bologna dan lulus di tahun 1984, sebelum lulus, dia sudah memulai karier sebagai wasit.
Sebelas tahun menjadi wasit, Perluigi resmi menjadi wasit di Serie A. Tahun 1995 dia sudah memimpin 43 pertandingan di liga utama Italia tersebut. Tak hanya di Italia, dia juga pernah menjajakkan kakinya di pertandingan final UEFA Champions League, Piala UEFA, Olimpiade, bahkan Piala Dunia.
Pierluigi dikenal sebagai wasit yang tegas dan adil, setiap ada pemain yang berlaku buruk, dia tak segan-segan mengambil keputusan yang dinilai keras, tapi adil. Mungkin inilah yang membuat wasit Italia itu disebut sebagai wasit killer.
Prestasi
Dia pernah dinobatkan sebagai wasit terbaik dunia menurut IFFHS selama 5 tahun berturut-turut, yakni tahun 1998, 1999, 2000, 2001, 2002, dan 2003. Selain itu, dia juag meraih penghargaan dari Hall of Fame Sepak Bola Italia.
Tahun 2005, saat usianya memasuki 45 tahun, Pierluigi mengumumkan pensiun dari profesinya sebagai wasit. Pengalaman yang banyak, serta ketegasannya di lapangan membuat Pierluigi semakin disegani, bahkan hingga saat ini.
Peran saat Ini untuk Dunia Sepak Bola
Melansir dari Sport Bible, Collina kini masih memimpin sejumlah pertandingan amal, seperti Soccer Aid, juga menjadi ketua komite Italia untuk Serie A dan Serie B.
Dia juga bertanggung jawab untuk persiapan, seleksi dan penunjukan wasit, dan sekarang menjadi bagian dari Komite Wasit FIFA.
Itu tadi ulasan mengenai wasit legendaris yang foto bersama dengan Erick Thohir, Perluigi Collina.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.