Fakta 131 Gol Cristiano Ronaldo Bersama Portugal: Waktu Tersubur hingga Mangsa Favorit

Hikmawan Firdaus | Kevin Topan Kristianto
Fakta 131 Gol Cristiano Ronaldo Bersama Portugal: Waktu Tersubur hingga Mangsa Favorit
Sejumlah fakta di balik 131 gol yang telah Cristiano Ronaldo cetak bersama timnas Portugal. (Instagram/portugal)

Peraih lima Ballon d’Or Cristiano Ronaldo berhasil menambah koleksi golnya untuk tim nasional Portugal. Terbaru, Cristiano Ronaldo mencetak satu gol saat membantu Portugal menang 2-1 atas Kroasia pada laga Grup 1 League A Nations League, di Estadio do Benfica, Kamis (5/9/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Pemain yang dikenal dengan CR7 itu mencatatkan gol kedua Portugal pada menit ke-34, usai melepaskan tendangan dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti setelah memanfaatkan umpan silang Nuno Mendes dari sisi kiri lapangan.

Lewat gol itu, Cristiano Ronaldo menjadi pemain pertama yang menyentuh 900 gol sepanjang kariernya. Dari 900 gol itu, 131 gol di antaranya dicetak di level internasional bersama timnas Portugal. Di balik pencapaian mantan pemain Sporting Lisbon, Manchester United, Real Madrid, dan Juventus itu, terdapat sejumlah fakta menarik seperti waktu tersubur dan mangsa atau negara yang paling sering di bobol CR7.

Berikut ini adalah sejumlah fakta di balik 131 gol yang telah Cristiano Ronaldo cetak bersama timnas Portugal, dikutip dari laman resmi UEFA.

1. Waktu Tersubur

Waktu tersubur Ronaldo di level internasional tidak berbeda dengan statistiknya di UEFA Champions League, di mana ia juga terbukti lebih berbahaya setelah turun minum. CR7 sangat jarang mencetak gol pada menit ke-11 hingga menit ke-20 bersama Portugal, namun banyak gol tercipta di kisaran menit ke-56 hingga ke-65 dan ke-76 hingga ke-85.

Rincian gol pada babak pertama

Total 55 gol:

  • 1-10 menit: 13 (5 penalti)
  • 11-20 menit: 5 (1)
  • 21-30 menit: 15 (4)
  • 31-40 menit: 15 (3)
  • 41-paruh waktu: 7

Rincian gol pada babak kedua

Total 55 gol:

  • 46-55 menit: 12 (1)
  • 56-65 menit: 18 (2)
  • 66-75 menit: 10 (1)
  • 76-85 menit: 18 (2)
  • 86-penuh waktu: 18 (1)

2. Bagian Tubuh Ronaldo Paling Ampuh

Sebagai pemain dengan kaki kanan terkuat, tentu saja kaki kanan tersebut menjadi “senjata” paling berbahaya dalam perjalanan 131 gol Ronaldo di pentas internasional. Sisanya, dia juga sering mencetak gol dengan kepala dan kaki kiri.

  • Kaki kiri: 31
  • Kaki kanan: 72
  • Kepala: 28

Catatan:

  • Gol dari tendangan bebas langsung: 11
  • Gol dari permainan terbuka: 100
  • Gol penalti: 20

3. Mangsa Favorit atau Negara yang Paling Sering Dibobol

Secara keseluruhan Cristiano Ronaldo telah mencetak gol ke gawang 47 tim nasional yang berbeda. Luksemburg menjadi negara yang gawangnya paling sering dibobol oleh Cristiano Ronaldo, dengan 11 gol.

  • Andorra: 6
  • Argentina: 1
  • Armenia: 5
  • Azerbaijan: 2
  • Arab Saudi: 2
  • Belanda: 4
  • Belgia: 3
  • Bosnia and Herzegovina: 4
  • Ceko: 2
  • Denmark: 3
  • Ekuador: 1
  • Estonia: 4
  • Finlandia: 1
  • Ghana: 2
  • Hungaria: 6
  • Islandia: 2
  • Iran: 1
  • Israel: 1
  • Irlandia Utara 3
  • Jerman: 2
  • Kamerun: 2
  • Korea Utara 1
  • Kroasia: 2
  • Kepulauan Faroe: 4
  • Kazakhstan: 2
  • Latvia: 5
  • Liechtenstein: 3
  • Lithuania: 7
  • Luksemburg: 11
  • Maroko: 1
  • Mesir: 2
  • Perancis: 2
  • Panama: 1
  • Polandia: 1
  • Qatar: 1
  • Rusia: 3
  • Republik Irlandia: 4
  • Serbia: 1
  • Slovakia: 3
  • Spanyol: 3
  • Swedia: 7
  • Swiss: 5
  • Sipurs: 2
  • Selandia Baru: 1
  • Ukraina: 1
  • Wales: 1
  • Yunani: 1

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak