Rehan Naufal/Gloria Widjaja Sukses Tembus Babak Semifinal German Open 2025

Hayuning Ratri Hapsari | Agus Siswanto
Rehan Naufal/Gloria Widjaja Sukses Tembus Babak Semifinal German Open 2025
Rehan Naufal/Gloria Wijaya kalahkan pasangan China lolos babak semifinal German Open 2025 (pbsi.id)

Pertandingan babak 8 besar German Open 2025 digelar kemarin, Jumat malam (28/2/2025). Dalam pertandingan yang digelar di Westenergie Sporthalle, Mulheim. Jerman ini, dua wakil Indonesia mengalami nasib berbeda.

Rehan Naufal/Gloria Widjaja sukses tembus babak semifinal. Pasangan nonpelatnas ini berjuang 3 gim kalahkan pasangan China, Zhu Yi Jun/Zhang Chi. Sementara itu, Jafar Hidayatullah/Felsha Alberta gagal atasi pasangan gado-gado Denmark-Belanda.

Dilansir dari laman bwfworldtour.bwfbadminton.com, Jumat (28/2/2025), Rehan Naufal/Gloria Widjaja harus menjalani pertandingan dramatis. Pasangan China tersebut memberikan perlawanan sengit hingga 3 gim.

Di interval gim pertama, Rehan/Gloria telah memimpin 11-9 atas pasangan China. Namun setelah jeda fokus keduanya hilang hingga dimanfaatkan pasangan China, sampai bisa disamakan kembali 15-15.

Menjelang akhir gim pertama kembali Dejan/Gloria kehilangan fokus. Telah unggul 19-17 atas pasangan China, justru disalip hingga skor berubah 19-20 untuk pasangan China. Meski mampu memaksakan setting, Dejan/Gloria harus menyerah 26-28.

Menyadari kesalahannya, Dejan/Gloria tancap gas sejak awal gim kedua. Namun pertarungan tetap ulet. Bahkan pasangan China ini mampun mengunci interval gim kedua dengan skor 11-10.

Dejan/Gloria terus mengejar poin pasangan China hingga mampu menyamai dalam posisi 16-16. Lewat permainannya yang ulet, Dejan/Gloria mampu mengunci kemenangan dengan skor 21-16.

Langkah Dejan/Gloria seperti gim kedua diterapkan pada gim ketiga. Namun meskipun begitu, perlawanan sengit pasangan China tidak berhenti. Kejar-mengejar poin pun terjadi. Meski di awal gim ketiga, pasangan China tersebut mampu menyamakan kedudukan pada skor 16-16.

Namun permainan Dejan/Gloria yang semakin solid mampu memaksa pasangan China sulit menambah poin. Dengan keuletan tersebut, akhirnya Dejan/Gloria mampu merebut gim ketiga dengan skor 21-17.

Kemenangan ini membawa Dejan/Gloria meraih tiket babak semifinal German Open 2025. Di babak ini pasangan non pelatnas Indonesia ini sudah ditunggu wakil India Dhruv Kapila/Tanisha Crasto. Pertandingan akan digelar hari ini, Sabtu (1/3/2025) di tempat yang sama.

Berhadapan dengan pasangan India ini peluang menang Dejan/Gloria cukup besar. Pasalnya pasangan Indonesia ini mempunyai jam terbang yang lebih bagus, sehingga peluang Dejan/Gloria meraih tiket final German Open 2025 terbuka lebar.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak