Haus akan Eksistensi, Penyakit Akut ala Gen Z

Hayuning Ratri Hapsari | Athallah Hanan Adhasubhi
Haus akan Eksistensi, Penyakit Akut ala Gen Z
Ilustrasi orang selfie (Unsplash.com/@matcfelipe)

Eksistensi adalah hal yang penting bagi kehidupan seseorang. Eksistensi membuat seseorang menjadi dikenal serta dipandang. 

Di zaman internet ini, banyak aplikasi media sosial yang kian merambah. Fungsi media sosial pun salah satunya untuk hiburan, bahkan tak jarang digunakan untuk pamer.

Tak bisa dipungkiri, kemudahan dalam memposting sesuatu di media sosial melahirkan sifat ingin diperhatikan oleh Gen Z. Mereka berpikir kalau media sosial adalah tempat ideal untuk membuat citra di hadapan pengguna lain.

Mereka haus akan pujian, serta perhatian dari orang lain. Hal inilah yang melandasi mereka untuk berbondong-bondong aktif bermedia sosial. Bahkan, terdapat orang yang melakukan hal bodoh dan tak senonoh agar dirinya viral. Keadaan tersebut sudah menjelaskan bahwa Generasi Z banyak yang haus akan eksistensi.

Di kehidupan nyata, mereka tidak mendapatkan perhatian yang cukup dari orang tua atau lingkungan sekitarnya. Mereka merasa kesepian dan tak dianggap.

Mereka pun menjadikan media sosial sebagai sarana mendapatkan perhatian dari orang lain, entah sekadar like atau comment. Bahkan, ada orang yang sampai ke tahap resah bila postingannya tidak mencapainya jumlah like yang diinginkan.

Sungguh, ironis melihat Gen Z yang menjadikan media sosial sebagai kehidupannya. Di dunia nyata, mereka akan terlihat pendiam dan tidak menonjol, tapi di media sosial mereka seperti orang lain. Sering kali kita menganggap orang pendiam dan terkejut bila akun media sosialnya sangat aktif dan kerap kali narsis.

Haus akan eksistensi juga membuat seseorang mati-matian untuk membuat konten yang menarik orang untuk menekan tombol like. Sungguh ironis bila mereka hanya berusaha mati-matian agar media sosialnya ramai, namun tidak berusaha mati-matian untuk membenahi kehidupan nyatanya.

Fenomena ini sangat mengkhawatirkan bagi generasi penerus bangsa yang narsis. Tak kebayang bila mereka menjadi harapan terakhir bangsa ini. Mereka hanya mengharapkan hal yang semu dan tidak bernilai bagi kehidupannya. 

Sudah seharusnya bagi orang tua atau kerabat untuk terus memberikan perhatian kepada orang yang dekat kepada kita. Buatlah mereka nyaman untuk menjalani kehidupan nyatanya. Jangan sampai mereka kesepian dan berakhir menjadi orang yang melakukan hal apapun agar dirinya diakui.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak