Pikiran dapat mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Semakin seseorang berpikiran positif ia akan semakin bahagia. Sebab, pikiran negatif hanya akan membuat seseorang terus merasa cemas, sedih dan khawatir. Tentu saja, itu tidak baik untuk kesehatan fisik dan mental. Pikiran negatif, akan merusak mood, sehingga apa yang kamu kerjakan pada hari itu tidak maksimal atau justru berantakan. Tentu kamu tidak mau, kan? Dirangkum dari laman Your Tango berikut cara agar kamu dapat selalu berpikiran positif.
1. Niat
Sebelum melakukan aktivitas apapun, dari bangun tidur niatkan diri kamu untuk berpikir positif selama hari itu. Agar ketika pikiran negatif akan menghampirimu, kamu dapat mengingat komitmenmu tadi pagi.
2. Mencari sikap positif
Jika kamu ingin bersyukur, bacalah buku tentang bersyukur, jika ingin sukses, membacalah buku tentang meraih kesuksesan, mendengarkan podcast tentang motivasi, dan hal-hal positif lainnya, sehingga dengan begitu kamu dapat menyerap energi positif dari apa yang tengah kamu lakukan.
3. Meditasi
Meditasi mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan, seperti mengatasi gangguan kecemasan, mengelola emosi, menjaga kesehatan jantung, meningkatkan sistem imun, mengurangi stress dan lain-lain. Sehingga, dengan melakukan meditasi dapat membuat pikiranmu lebih tenang, damai dan bahagia.
4. Mencari sisi baik
Jika kamu tidak mendapatkan proyek yang kamu inginkan, jangan berpikir atasan tidak menyukaimu. Carilah sisi lain dari hal yang tidak kamu sukai, bisa jadi atasanmu menginginkan kamu fokus dengan pekerjaanmu sekarang, mungkin proyek itu tidak sesuai keahlianmu atau mungkin kamu akan mendapatkan proyek yang lebih cocok dengan keahlianmu.
5. Berteman dengan orang-orang yang positif
Lingkungan dapat mempengaruhi cara berpikir seseorang, maka carilah teman yang positif, sehingga kamu dapat meresap energi positifnya dan terbiasa berpikir positif.
6. Bersyukur
Cari hal-hal kecil yang membuatmu bersyukur. Banyak sekali disekeliling kita yang dapat kamu syukuri, masih bisa makan merupakan sesuatu yang harus disyukuri, sebab masih ada orang yang tidak bisa makan pada hari itu. Kesehatan juga harus disyukuri, sebab ada hari itu banyak yang sakit sehingga tidak bisa melakukan aktivitas apapun.
Itulah beberapa cara agar kamu dapat merubah pola pikir negatif menjadi positif. Sehingga, kamu akan menjadi pribadi yang lebih bahagia dan lebih baik lagi.