Selama ini, pemilik postur tubuh mungil sering kali merasa rendah diri karena tinggi tubuhnya tak semampai bak model. Namun tanpa disadari, cewek mungil itu punya keistimewaan tersendiri, lho! Seperti yang akan diuraikan dalam poin-poin berikut ini.
1. Terlihat awet muda
Bersyukurlah kamu pemilik tubuh mungil. Justru karena postur tubuhmu itulah, banyak orang jadi terkecoh mengira dirimu masih anak sekolah, padahal udah lulus kuliah dari kapan tahu. Saat di luar sana banyak cewek berjuang begitu rupa untuk terlihat awet muda, kamu sudah bisa meraih itu dengan effortless.
2. Tampak menggemaskan
Gak heran kamu sering jadi sasaran cubitan. Itu karena tampilanmu yang mungil bikin orang gemas. Apalagi bagi cowok. Melihatmu yang menggemaskan itu, selalu bikin dia kangen dan terbayang dirimu.
3. Bikin cowok ingin selalu melindungi
Postur tubuhmu yang lebih mini dari kebanyakan, akhirnya memanggil jiwa maskulin cowok untuk selalu melindungimu. Pastinya kamu senang, dong kalau pacarmu jadi perhatian banget sama kamu.
4. Sering diledek, menguatkan mentalmu
Karena sering diledek teman-teman akibat postur tubuhmu yang mungil, mau tak mau, kamu jadi terbiasa dan sudah kuat mental menghadapi opini orang lain. Lama-lama, kamu jadi terlatih untuk gak ambil pusing dengan pendapat orang yang gak penting.
5. Gampang duduk di mana pun
Justru tubuhmu yang mungil, membuatmu gampang dapat tempat duduk. Tinggal nyempil, udah bisa nyaman. Tanpa harus bikin orang geser sana-sini.
Nah, setelah membaca uraian tadi, jangan lagi merasa rendah diri punya tubuh yang mungil, ya. Karena tinggi atau pendek, kecil atau besar, semuanya pasti punya plus minusnya. Jadi, bikin dirimu nyaman aja!