3 Tanda yang Menunjukkan Kalau Sahabatmu Toxic Banget, Harus Waspada!

Candra Kartiko | Keza Felice
3 Tanda yang Menunjukkan Kalau Sahabatmu Toxic Banget, Harus Waspada!
ilustrasi sahabat (Unsplash/kezafelice)

Biasanya sahabat akan menjadi tempat paling nyaman untuk berkeluh kesah dan menceritakan berbagai macam hal. Namun, bagaimana bila kenyataannya sahabatmu justru toxic parah? Kamu pasti merasa tertekan karena keberadaan bestie yang seperti ini dalam hidupmu. Dan tentu saja hal tersebut membuatmu merasa tidak bebas dan tak nyaman.

Oleh karena itulah tak ada salahnya untuk mengetahui tanda-tanda sahabat yang toxic berikut ini agar kamu bisa segera menjauh:

1. Sering Kali Membanding-bandingkan yang Mereka Miliki

Bukannya saling mendukung ketika ada salah satu teman yang kesulitan, bestie yang toxic justru akan saling membanding-bandingkan kehidupan mereka masing-masing. Bagaimana caranya mereka akan terus membuat perbandingan untuk memperlihatkan kelebihan yang dimiliki agar terlihat sempurna.

Ada juga yang suka merasa sebagai orang yang paling berjuang dalam hidup, hingga ada yang merasa paling beruntung dan lain sebagainya. Kamu bahkan sangat hafal dengan cara mereka memulai obrolan dan membandingkan diri.

2. Tidak Keberatan Merendahkan Orang Lain demi Meninggikan Dirinya

Bisa dipastikan kalau orang yang toxic itu memang suka membuat orang lain merasa insecure. Mereka juga akan merasa paling baik sehingga berhak untuk menilai dan merendahkan orang lain yang tidak satu level.

Apabila kamu mempunyai sahabat seperti ini, sudah pasti hari-harimu akan diisi dengan omongan tentang bagaimaa mereka berpikir dan juga merasa kalau orang lain tak cukup baik dalam menjalani hidup. Sementara mereka pun membanggaan diri sendiri karena merasa pantas menjadi salah satu contoh sempurna yang patut ditiru. 

3. Mereka Tidak Senang saat Kamu Bahagia

Sahabat toxic juga bisa ditandai dengan bagaimana reaksi mereka saat mengetahui kamu sedang bahagia. Bahkan, kamu akan tetap bisa merasakan kepura-puraannya saat mereka ikut berbahagia. Raut wajah orang yang tidak senang melihat kebahagiaanmu pasti akan kentara sekali.

Sebab, mereka memang lebih senang melihat kamu terbelakang dan menderita daripada bahagia. Bersahabat dengan orang semacam ini mungkin akan membuat mentalmu jadi down. Kamu jadi sulit untuk benar-benar merasa bahagia.

Apakah sahabatmu memiliki ketiga tada di atas? Apabila kamu merasakannya, sebaiknya segera batasi pertemanan dan interaksimu dengan mereka sebelum semuanya terlambat. Jangan sampai sikap mereka mengganggu mentalmu!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak