Wanita Perlu Tahu, 4 Pertimbangan Penting dalam Memilih Pria

Hernawan | Juandi Manullang
Wanita Perlu Tahu, 4 Pertimbangan Penting dalam Memilih Pria
Ilustrasi pasangan pria dan wanita (Pexels/Andrea Piacquadio)

Semua wanita tentu menginginkan seorang pria yang baik dan terbaik untuk menjadi pasangan masa depan. Namun, kadang-kadang wanita tidak tahu dan kesulitan untuk mencari pria yang baik itu seperti apa.

Oleh karena itu, penting sekali namanya selektif dan lebih dalam mengenal seorang pria agar tidak salah pilih sehingga penyesalan itu tidak datang. Untuk mencegah penyesalan datang maka dalam kesempatan ini, saya ingin membagikan beberapa hal. Berikut 4 ciri pria terbaik untukmu:

1. Menjalin komunikasi yang baik

Menjalin komunikasi secara baik penting untuk membina sebuah hubungan asmara. Pasangan yang bertahan lama atau langgeng dalam menjalin hubungan biasanya memiliki komunikasi baik. Seorang pria yang benar-benar baik akan selalu menjaga komunikasi terhadap pasangannya (wanita). Minimal seorang pria rajin untuk menelepon. Membiasakan diri untuk menanyakan keadaannya setiap hari.

2. Bersikap jujur

Pria yang baik pasti bersikap jujur pada pasangan. Misalnya, dalam hal jujur sekarang sedang berada di mana, apa yang dilakukan, dan tidak selingkuh dengan wanita lain. Seringkali, seorang pria untuk menghindari rahasianya terbongkar, caranya dengan berbohong dan berkata manis pada pasangannya (wanita). Hal ini agar si wanita pun percaya kepadanya. Padahal, si pria itu telah berbohong. Sebab itulah, pria baik yakni mereka yang bersikap jujur dalam menjalin hubungan.

3. Memberi kepastian

Hal ketiga yang wajib kamu ketahui adalah seorang pria harus memberikan kepastian. Kepastian dalam hal apa? Tentu kepastian untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius, yaitu pernikahan atau perkawinan. Untuk apa berlama-lama berpacaran tapi akhirnya tidak menikah bukan? Maka dari itu, carilah pria yang mau memberikan kepastian ke jenjang yang lebih serius. Dengan demikian, memberi kepastian menunjukkan seorang pria benar-benar sayang dan cinta kepadamu bukan mempermainkanmu.

4. Bekerja keras

Hal keempat yang penting juga adalah bekerja keras. Pilihlah seorang pria yang mau bekerja keras. Jika pria bekerja keras, maka dia telah menunjukkan sebuah keseriusan untuk meminangmu. Hidup setelah melaksanakan pernikahan begitu berat. Pasalnya, seorang pria harus bertanggungjawab kepada istri dan anak-anaknya nanti. Bila tidak bekerja keras, bagaimana mau bertanggungjawab? Nah, pilihlah pria yang mau untuk bekerja keras untukmu dan keluarga kecil kalian.

Itulah pertimbangan memilih pria yang wajib dicermati wanita. Sudah menerapkannya?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak