4 Tanda Kamu Masih Memikirkan Mantan Pacar, Merasakan Salah Satunya?

Ayu Nabila | Juandi Manullang
4 Tanda Kamu Masih Memikirkan Mantan Pacar, Merasakan Salah Satunya?
Ilustrasi gambar mantan pacar. (pixabay)

Sebagian orang di sini pasti pernah merasakan yang namanya sulit move on dari mantan pacar. Hal itu disebabkan rasa cinta dan kenangan yang sulit dilupakan. Rasa cinta itu masih ada dan mendalam tetapi harus berakhir begitu saja, sehingga sangat sulit melupakan. 

Namun, ketika ditanyakan, apakah kamu masih sayang dan cinta pada mantanmu? Jawabannya tidak. Padahal, dia masih memikirkan mantan. Berangkat dari hal tersebutlah, kita perlu tahu bagaimana sebenarnya tanda kamu masih memikirkan mantan pacar.

4 tanda kamu masih memikirkan mantan pacar.

1. Masih memperhatikan akun media sosialnya

Tak bisa dimungkiri bahwa seseorang yang masih mencintai mantan pacarnya, tentu akan sering memperhatikan akun media sosialnya.

Dia masih melihat aktivitas mantannya sehari-hari melalui media sosial tersebut. Hal itu dilakukan supaya rasa kangen dan sayang yang masih tersimpan dapat terpuaskan.

2.  Memimpikannya

Hal kedua sebagai tanda kamu masih memikirkan mantan pacar adalah memimpikannya. Ada-ada saja seseorang yang sangat mencintai pacarnya masih pernah memimpikannya.

Hal itu dikarenakan mantan tersebut masih melintas di pikirannya sehingga terbawa di tidur dan memimpikannya. Sebab itu, terlalu memikirkan mantan bisa membuatmu membawanya dalam mimpi.

3. Masih memperhatikan kesehariannya

Tanda ketiga kamu masih memikirkan mantan pacar, adalah masih memperhatikan kesehariannya. Maksudnya adalah kamu masih mengikuti gerak-gerik mantan kemana dia pergi.

Setelah itu, kamu masih ingin mengunjungi rumahnya agar dapat melihat dia secara langsung. Hal itu kamu lakukan karena masih memiliki rasa cinta kepadanya.

4. Masih chat secara pribadi

Tanda keempat kamu masih memikirkan mantan pacar adalah masih chat secara pribadi kepadanya. Biasanya, ada seseorang yang masih chat kepada mantannya. Masih menanyakan kabarnya dan terus bercerita dengannya.

Hal tersebut sangatlah sering terjadi. Malah, ada saja yang masih ingin ketemu dengan mantannya di sebuah tempat. Itu artinya kamu masih memikirkan mantan dan belum bisa berpaling darinya.

Keempat tanda tersebut dapat membantu kamu untuk menjawab pertanyaan, apakah aku masih sayang kepadanya dan memikirkannya?. 

Itulah 4 tanda kamu masih memikirkan mantan pacar. Keempat tanda tersebut akan membuktikan bahwa kamu masih mengharapkan mantan dan ingin balikan dengannya. Sekarang, coba kamu cek, apakah kamu masih memikirkan mantan?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak