Kualitas seseorang dapat dilihat dari tindak-tanduknya sehari-hari. Terkadang kebiasaan kecil yang tampak sepele ternyata sebenarnya bisa jadi indikator, lho, mengenai kepribadian seseorang seperti apa.
Nah, berikut ini akan dibahas mengenai beberapa kebiasaan sederhana yang menunjukkan kalau kamu pribadi berkualitas? Apakah kamu termasuk? Untuk mengetahuinya, cek poin-poin di bawah ini!
1. Selalu melunasi utang
Hal pertama yang bisa menjadi sinyal kuat kalau kamu pribadi berkualitas adalah tak menggampangkan utang. Sekalipun utang itu berjumlah sedikit, tetap gak pura-pura lupa untuk melunasinya.
Sikap ini mengindikasikan kalau kamu sadar bahwa namanya utang ya janji yang mesti ditepati. Terlepas dari berapa nominalnya, maka tetap harus dibayar. Gak heran kalau banyak orang yang suka berinteraksi denganmu. Kredibel!
2. Tidak kepo saat meminjam ponsel teman
Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi memang bagus untuk merangsang kreativitas. Akan tetapi, rasa ingin tahunya ini tentu saja harus mengenal tempat dan kondisi.
Bukanlah rasa ingin tahu yang positif saat dipinjamkan ponsel dan kamu malah membuka hal-hal tanpa seizin yang punya. Untungnya, kamu selalu menghindari sikap tersebut. Tanpa diberitahu pun kamu sadar tindakan demikian gak sopan!
3. Kalau sedang mengobrol mendengarkan lawan bicara
Kebiasaan sederhana selanjutnya yang bisa menandakan kamu pribadi berkualitas yakni dari sikapmu saat sedang mengobrol. Alih-alih main HP atau melamun, kamu benar-benar mendengarkan sepenuh hati apa yang disampaikan lawan bicara.
4. Tidak meminta ‘harga teman’
Hal ini sering banget dilakukan, yakni ketika teman sedang merintis usaha atau buka bisnis, bukannya dibantu malah meminta diskon. Sebagai teman yang baik, kamu menghindari sikap seperti itu.
Kamu sadar justru teman sejati akan berupaya mendukung temannya. Hal itu bisa dilakukan dari hal simpel seperti tak meminta harga diskon apalagi minta gratisan. Gimana teman mau semangat usaha kalau orang terdekatnya justru gak peka dengan mengambil untung yang seharunya mereka dapat?
5. Merawat barang pinjaman
Kamu termasuk pribadi berkualitas apabila selalu merawat barang yang dipinjam. Karena kamu gak tahu bagaimana pengorbanan seseorang untuk mendapatkan barang yang dipinjam itu. Oleh sebab itu, kamu sangat menghindari membuat orang kecewa dengan merusak barang pinjaman.
Nah, dari hal-hal yang dijelaskan tadi, mana saja kebiasaan sederhana yang sudah kamu terapkan? Pertahankan terus kualitasmu, ya. Yuk jadi pribadi berkualitas!