Setiap orang pastinya pernah berbohong sekali dua kali. Hal itu wajar, karena pada dasarnya tidak ada manusia yang tidak luput dari kesalahan. Namun, jika kebiasaan berbohong dijadikan sebagai kebiasaan sehari-hari, kebohongan tersebut akan terus berlanjut dan susah untuk berhenti.
Sekali kita berbohong, maka kebohongan lainnya akan segera mengikuti. Seperti efek domino, kebohongan akan mendatangkan kebohongan-kebohongan lainnya. Inilah pentingnya bagi kita untuk membiasakan diri berbicara jujur dan apa adanya.
Orang yang sedang berbohong dapat dikenali dari beberapa ciri atau tanda yang diperlihatkannya ketika sedang berbicara. Berikut ini adalah beberapa ciri atau tanda orang yang sedang berbohong ketika berbicara.
1. Volume dan nada suara
Orang yang sedang berbohong dapat dilihat dari volume atau nada bicaranya. Biasanya ketika sedang berbicara, kita cenderung menggunakan volume dan nada yang biasa-biasa saja, kecuali jika menceritakan hal-hal yang membuat excited. Orang yang berbohong biasanya berbicara dengan nada dan volume yang tidak teratur, kadang besar lalu tiba-tiba mengecil.
2. Terlalu banyak berpikir
Tanda atau ciri lainnya yang menunjukkan seseorang sedang berbohong adalah dia terlalu lama berpikir ketika sedang berbicara. Hal ini karena orang yang berbohong harus menyusun skenario terlebih dahulu sebelum mengutarakannya kepada orang lain. Orang yang berbohong tidak akan bisa berbicara dengan lancar, kecuali bagi orang yang memang sudah sangat terbiasa berbohong.
3. Tidak konsisten terhadap apa yang diucapkan
Ketika kita curiga bahwa seseorang sedang berbohong, kita bisa mengetesnya dengan melihat konsistensi ucapannya. Kita bisa menanyakan kepastian seperti, "Beneran?", "Yakin?", dan kata-kata meminta penegasan lainnya. Orang yang berbohong ketika ditanya seperti itu 1 atau 2 kali akan menjawab dengan yakin, tetapi semakin sering kita bertanya, mereka akan mulai goyah dan ragu.
4. Mengulang-ulang kalimat
Orang yang sedang berbohong pasti berusaha membuat lawan bicaranya percaya pada apa yang dia katakan. Dia akan terus mengulang-ulang kalimat yang sama untuk menegaskan bahwa apa yang dia katakan adalah sebuah kebenaran.
Itulah empat tanda atau ciri yang bisa kamu temukan pada orang yang sedang berbohong ketika berbicara. Kita harus bisa membiasakan diri untuk bersikap jujur dan menghindari perilaku berbohong.