Perilaku toksik merujuk pada berbagai tindakan yang bisa merugikan atau menyusahkan orang lain. Biasanya perilaku ini ditujukan ke teman atau pasangan. Akan tetapi, ternyata saudara kandung gak luput dari perilaku toksik juga, lho.
Berikut akan diulas beberapa tanda kalau saudara kandung yang kamu punya ternyata toksik. Mari kita simak tanda saudara kandung toksik berikut.
1. Menampik kalau sudah berbuat salah
Salah satu tanda kalau saudara kandungmu toksik, adalah tiap kali berbuat salah dan sudah merugikanmu gak pernah mau mengaku. Justru menampik dan tak jarang malah menyalahkan orang lain bahkan menyalahkan dirimu sendiri sebagai pihak yang dirugikan.
Perilaku seperti ini selain bikin kesal juga bisa merusak mentalmu, lho. Kamu jadi meragukan sendiri apa yang kamu rasakan akibat kepiawaiannya bermain kata sehingga kamu yang sebagai korban malah jadi tertuduh.
2. Tidak menghormatimu
Perilaku toksik lainnya bisa ditunjukkan dari sikapnya yang gak menghormatimu. Hal ini bisa terlihat dari berbagai tindakan. Misalnya, ketika kamu sedang berbicara gak pernah didengarkan, dan kerap dipotong.
Perilaku tidak hormat lainnya juga bisa berbentuk tidak menghargai keinginanmu. Misalnya, kamu sudah bilang kalau tindakannya gak kamu suka, tapi tetap saja dilakukan.
3. Tukang kritik
Kritikan memang perlu demi perbaikan diri sendiri. Akan tetapi, kritikan yang dilancarkan terus-menerus dapat mengindikasikan kritikan yang destruktif, artinya malah merusak mental. Dan itulah yang dilakukan oleh saudara kandungmu.
Rasa-rasanya apa pun tindakanmu gak pernah ada yang benar di matanya. Ini salah, itu salah. Yang paling sempurna hanyalah dirinya semata.
4. Tidak berempati terhadap kesusahanmu
Di antara ciri keluarga yang baik, adalah bersikap suportif. Salah satunya selalu ada saat kamu susah dan berusaha menemani serta mendorongmu bangkit.
Namun, tidak begitu dengan saudara kandung toksik. Saat kamu sedih malah sering diejek, dibilang cengeng, lemah, dan perkataan tak mengenakkan lainnya.
Meskipun sejatinya saudara kandung adalah pihak pertama dalam hidupmu yang bisa diandalkan, nyatanya gak semua dianugerahi saudara kandung demikian. Gak jarang kamu sering tertekan bahkan sampai depresi akibat perilaku toksik saudara kandung sendiri. Gimana, pernah mengalami?