5 Manfaat Belajar di Sepertiga Malam

Hikmawan Firdaus | Melinda df
5 Manfaat Belajar di Sepertiga Malam
ilustrasi belajar (pixabay/mozlase_)

Sebagai pelajar anda pasti mempunyai metode dan pembagian waktu yang berbeda dalam kegiatan belajar secara mandiri. Baik dalam hal mengerjakan pr, membuat projek maupun sebatas menghafal dan mendalami materi yang didapat di sekolah. Lingkungan dan suasana pastinya sangat mempengaruhi dalam hal ini.

Untuk mendapatkan suasana yang tenang dan nyaman, beberapa orang memilih waktu belajar di sepertiga malam.

Waktu sepertiga malam berada diantara jam-jam 20.00-04.00. Dibagi menjadi sepertiga malam awal (20.00-22.00), tengah (22.00-01.00) dan akhir (01.00-04.00)

Belajar di waktu ini tepatnya dilakukan saat bangun tidur, bukan sengaja bergadang. Bagi muslim waktu sepertiga malam juga bisa dimanfaatkan untuk salat sunnah tahajjud. Berkah dan ilmu bisa di dapatkan bersama-sama bukan?

Selain hal itu, masih ada beberapa manfaat yang didapatkan dengan belajar di waktu sepertiga malam. Seperti:

1. Suasana yang tenang dan nyaman 

Seperti yang sudah saya katakan di awal. Pada waktu sepertiga malam, khususnya sepertiga malam terakhir adalah waktu tidur yang nyenyak. Karena kondisi inilah, selama waktu belajar tidak akan ada gangguan dari luar. Beberapa orang sangat membutuhkan suasananya yang tenang agar bisa berkosentrasi. Pada siang hari merupakan waktu bagi manusia beraktivitas, sehingga waktu sepertiga malam dapat menjadi pilihan sebagai waktu belajar anda.

2.Tubuh dalam kondisi segar dan prima

Tidak dipungkiri sepertiga akhir adalah waktu yang sangat menyenangkan untuk tidur, hal ini ditambah sepertiga akhir merupakan fase dimana suhu udara menjadi paling dingin. Walaupun begitu, apabila anda berhasil meredakan kantuk, tubuh anda akan berada dalam kondisi segar dan prima. Belajar dengan kondisi tubuh seperti ini tentu saja lebih efektif daripada dalam kondisi tubuh yang lemas dan mengantuk. 

3. Otak memproduksi hormon pengingat

Pada saat tidur, otak secara otomatis akan memroduksi hormon serotonin yang berguna untuk untuk menstimulan otak sehingga dapat menyelesaikan suatu masalah dengan cepat. Hal ini ditambah dengan pada saat bangun tidur otak juga akan memproduksi banyak hormon yang berguna untuk mempertajam daya ingat. Tentu dengan kedua faktor ini belajar pada sepertiga malam menjadi lebih efektif daripada waktu-waktu lainnya. 

4. Sepertiga akhir malam adalah waktu terbaik kerja otak

Selain karena kondisi otak yang prima dan daya ingat yang tinggi belajar di waktu ini. Survei membuktikan apabila anda bangun tidur pada waktu sepertiga akhir, pikiran anda akan berada pada fase terbaik dan dapat bekerja lebih keras daripada biasannya.

5. Waktu dimana semua hal dipermudah 

Bagi kalian yang muslim, akan langsung berpikir tentang sslat tahajjud jika mendengar waktu sepertiga malam. Dalam waktu ini, dipercaya jika doa akan mudah tersampaikan dan hal-hal sulit akan dipermudah.

Waktu sepertiga malam memang waktu yang baik. Oleh karena itu, jika anda kesulitan belajar karena suasana yang bising, daya ingat yang lemah dan lain sebagainya. Anda bisa mencoba belajar di waktu sepertiga malam. Dengan syarat tanpa begadang, karena begadang dapat menurunkan fungsi otak dan tidak baik bagi tubuh.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak