5 Hal yang Bisa Dilakukan ketika Pasangan Menangis, Pernah Mencobanya?

Hikmawan Firdaus | Risen Dhawuh Abdullah
5 Hal yang Bisa Dilakukan ketika Pasangan Menangis, Pernah Mencobanya?
Ilustrasi pasangan(Freepik/Jcomp)

Pernahkah selama berpacaran, pacar kamu menangis? Sebagai pasangan tentunya kamu mempunyai kewajiban untuk menenangkannya. Seorang pasangan bisa sampai menangis kemungkinan besar mempunyai permasalahan yang serius.

Permasalahan itu bisa karena masalah yang ada pada hubunganmu, bisa juga permasalahan lain. Kamu sebagai pasangan tentunya dituntut harus ada ketika tambatan hatimumu sedang mempunyai masalah. Ketika pasangan menangis, apalagi secara tiba-tiba, banyak laki-laki yang bingung, apa yang harus diperbuat? Apakah kamu juga salah satu orang yang kebingungan?

Nah artikel ini mencoba memberikan referensi mengenai hal apa saja yang bisa kamu lakukan ketika pasanganmu menangis. Berikut daftarnya:

1. Belikan Makanan Kesukaan

Hal pertama yang bisa dilakukan olehmu ketika pasangan menangis adalah membelikan makanan kesukaannya. Ketika kamu membelikan makanan kesukaannya, pasangan akan merasa diperhatikan, sehingga ia rela menceritakan masalahnya sehingga kamu bisa segera memberikan solusi. Apalagi makanan yang disukainya dan kamu belikan menjadi makanan paling favorit. Kamu tidak usah banyak bertanya, langsung bertindak membelikan makanan kesukaannya.

2. Cari Atau Belikan Tisu

Jika pasangan menangis, hal lain yang bisa kamu lakukan adalah membelikan tisu. Tentunya kamu tidak perlu bertanya butuh tisu atau tidak. Jelas butuh, kamu langsung bergerak mencari atau membelikan tisu. Perhatianmu bisa menjadikan hatinya tenang. Perlahan, cobalah kamu menanyakan, masalah apa yang sedang terjadi?

3. Membiarkan Menangis

Terkadang ada laki-laki justru membiarkannya menangis dan membiarkan dirinya jatuh di pelukan. Membiarkan menangis bukan berarti tidak perhatian. Laki-laki yang biasanya demikian mempunyai pandangan justru dengan menuntaskan tangis, akan membuat hati lega sehingga setelahnya bisa bercerita tanpa ragu-ragu. Apakah kamu salah satu orang yang membiarkan ketika pasangan menangis?

4. Mengajaknya Jalan-jalan

Jika posisimu bertemu dengan pasangan yang sedang ada masalah dan menangis, kamu bisa mengajaknya jalan-jalan. Sebaiknya jalan-jalanlah menggunakan sepeda motor, supaya tidak terlalu menjadi perhatian banyak orang. Melihat suasana jalanan akan membantu meredakan tangisnya.

5. Memberikan Solusi

Sejatinya dari sekian hal yang dilakukan ketika perempuan menangis, memberikan solusi adalah hal paling ditunggu-tunggu. pasangan tentunya akan sangat senang, bila kamu memberikan solusi. Apalagi solusi itu bisa dilakukan saat itu juga.

Itulah 5 hal yang bisa dilakukan laki-laki ketika pacarnya menangis. Tentunya yang diharapkan tidak ada masalah. Namun, daftar di atas bisa kamu coba untuk menenangkan pasangan yang menangis!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak