Kamu pasti pernah berada dalam situasi merasa sangat sedih, tetapi kamu tidak ingin menangis. Mungkin ketika kamu dimarahi atasan atau dimarahi oleh dosen killer. Bisa jadi juga saat kamu bertengkar dengan teman atau saudaramu.
Saat seperti itu, kamu pasti berusaha untuk tidak menangis karena kamu merasa malu jika dibilang cengeng atau takut akan dibilang baperan.
Nah, untuk kamu yang berada di situasi sangat sedih tetapi tidak ingin menangis, cobalah 7 tips di bawah ini:
1. Berhentilah Memikirkan Hal yang Sedih
Berhentilah memikirkan hal dan penyebab yang dapat membuat kamu menangis. Usirlah pikiran-pikiran negatif yang membuat perasaanmu semakin sedih. Hilangkanlah kata-kata pedas yang dilontarkan orang lain kepadamu. Dengan berhenti memikirkan hal yang sedih, kamu tidak lagi memiliki alasan untuk menangis.
2. Pikirkan Hal yang Bahagia
Setelah mengusir pikiran negatif, cobalah hadirkan pikiran positif di pikiranmu. Pikirkanlah hal-hal yang membahagiakan. Kamu juga bisa mengingat-ingat kembali hal-hal lucu dan menggelikan yang pernah terjadi dalam hidupmu. Sedikit demi sedikit, akan timbul perasaan bahagia di dalam hatimu.
3. Gigit Bibir Bawah
Saat akan menangis, cobalah gigit bibir bawahmu. Jangan keras-keras, hanya sekedar menahan agar air matamu tidak tumpah.
4. Lebih Baik Diam
Berusahalah untuk diam tanpa mengucapkan sepatah kata pun. Dengan berbicara, apalagi melibatkan perasaan, kamu hanya akan semakin sedih dan kamu hanya akan menangis. Tetaplah diam saja sampai kesedihanmu benar-benar reda.
5. Tarik Napas, Embuskan Perlahan
Tenangkanlah dirimu dengan menarik napas dalam-dalam lalu hembuskanlah perlahan. Ulangi langkah ini beberapa kali sampai kamu bisa tenang kembali.
6. Cuci Muka
Setelah kamu bisa tenang, kamu sebaiknya segera mencuci muka. Mencuci muka akan membuat mata dan wajahmu kembali segar. Kesegaran akan menghadirkan perasaan bahagia di dalam hatimu. Mencuci muka juga akan mengusir emosi negatif yang ada dalam dirimu.
7. Minum Air Putih Dingin
Jika kamu belum bisa tenang, kamu bisa menenangkan dirimu dengan meminum air putih dingin. Air putih dingin akan membuat emosimu surut. Tidak perlu banyak-banyak, secukupnya saja, sekadar untuk meredakan kesedihanmu saja.
Itulah dia 7 langkah agar kamu tidak menangis walaupun kamu merasa sangat sedih. Bersedih dan menangis itu adalah wajar karena dua hal itu adalah bagian dari pelampiasan emosi manusia. Tetapi, kalau menangis di situasi yang kurang tepat tentu akan memperumit masalah.
Kamu sangat boleh menangis, tetapi tentu saja jangan semua kesedihan kamu tanggapi dengan menangis. Cobalah selesaikan masalah dengan ketenangan supaya kamu mendapatkan solusi terbaik. Tetap semangat!