5 Mindset yang Wajib Kamu Miliki untuk Menuju Kebebasan Finansial

Hayuning Ratri Hapsari | SYIFA FAUZIA
5 Mindset yang Wajib Kamu Miliki untuk Menuju Kebebasan Finansial
Ilustrasi menghitung keuangan (Pexels.com/Pixabay)

Kebebasan finansial sebenarnya mencakup banyak hal dalam hidup, bukan cuma soal mempersiapkan masa pensiun atau seberapa banyak investasi yang kita miliki.

Kebebasan finansial sangatlah berhubungan dengan value dan goals yang ingin diraih dalam hidup kita. Dalam arti lain, ketika kita bebas secara finansial, kita mampu membeli "waktu" untuk lebih bebas mengejar tujuan kita. 

Maka dari itu, kunci dari kebebasan finansial sebenarnya bukan soal seberapa banyak uang yang kita kumpulkan, melainkan memiliki mindset yang "benar" terhadap uang. Lantas, apa saja mindset yang benar dan wajib kita tahu untuk menunjang kebebasan finansial di masa depan?

1. Sadar bahwa setiap orang ada masanya

Yang harus kita ingat adalah, lama atau tidaknya seseorang dalam berproses bukanlah tolok ukur kesuksesan seseorang. Hidup hanya sementara, "Setiap orang ada masanya, setiap masa ada orangnya".

Dari kutipan tersebut bisa kita ketahui bahwa setiap orang memiliki waktu sukses yang berbeda-beda. Maka, saat kondisi ekonomi kita berada di atas, kita haruslah pandai-pandai mengelola keuangan agar saat kondisi ekonomi sedang tidak baik kita masih bisa bertahan dan jangan lupa bersyukur.  

2. Jangan menggantungkan hidup dari satu sumber penghasilan

Saat kondisi ekonomi kita sedang buruk, akan sulit bagi kita untuk bertahan jika kita hanya memiliki satu sumber pengasilan.

Baik kita sebagai karyawan atau kita yang sedang menjalankan bisnis sendiri, kita harus punya sumber penghasilan lain untuk bertahan dan bangkit kembali saat terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan. 

3. Miliki dana darurat

Dana darurat merupakan kunci yang wajib dimiliki dalam kehidupan kita. Tanpa adanya dana darurat, kita tidak akan dapat bertahan saat terjadi kondisi yang tak terduga seperti musibah, PHK, atau biaya pengobatan yang tidak ditanggung BPJS.

Jangan sampai karena tidak memiliki dana darurat jadi terpaksa berhutang atau mengambil pinjaman online dengan bunga tinggi. 

4. Sisihkan penghasilan, perbanyak investasi

Berusaha bertahan hidup sambil menyisihkan uang untuk ditabung merupakan sebuah tantangan tersendiri untuk kita. Kemampuan menyisihkan penghasilan adalah kebiasaan keuangan yang baik yang perlu dibentuk sejak awal.

Sebab nabung saja nggak cukup, harus pandai-pandai mengelola agar bisa menjadi aset juga. Kita juga harus mulai membangun banyak sumber pendapatan pasif untuk diri kita sendiri agar bisa meningkatkan jumlah penghasilan. 

5. Jangan gengsi

Sadari, bahwa roda kehidupan selalu berputar. Biasakan selalu berbuat baik padal orang lain, karena kita tak pernah tahu kapan kita juga butuh kebaikan dari orang lain. Jika membutuhkan penghasilan, tak perlu gengsi untuk menjual produk atau jasa kita. 

Hidup terus berjalan, kita semua memiliki keinginan untuk hidup aman dan nyaman. Saatnya kita memahami, juga mengubah mindset untuk mengelola keuangan dengan baik agar kita tidak terjebak dalam hidup yang begini-begini saja. Semoga bermanfaat.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak