4 Tantangan Menjadi Single Parent, Harus Pintar Membagi Waktu

Hayuning Ratri Hapsari | Mutami Matul Istiqomah
4 Tantangan Menjadi Single Parent, Harus Pintar Membagi Waktu
Ilustrasi ayah dan anak (Pexels.com/Vlada Karpovich)

Menjadi orang tua memang bukanlah hal yang sepele. Bisa dibilang ringan namun juga bisa dibilang berat. Bisa dibilang ringan karena jika kita menjalaninya dengan ikhlas dan menikmatinya, maka kita tidak akan terasa lelah atau berat. Bisa juga dibilang berat karema banyak tantangan yang harus dihadapi.

Terlebih tidak semua orang memiliki keberuntungan bisa menjadi orang tua bersama pasangannya sehingga beban bisa ditanggung bersama. Banyak orang yang mau tidak mau harus menjadi orang tua tunggal atau single parent. Misalnya karena pasangannya meninggal atau karena bercerai.

Menjadi orang tua tunggal tentu beban dan tanggung jawabnya lebih besar dibandingkan jika memiliki pasangan. Hal ini karena beban dan tanggung jawab sebagai orang tua ditanggung sendiri.

Berikut ini adalah 4 tantangan yang harus dihadapi oleh orang tua tunggal.

1. Mencari dan Mengelola Nafkah Sendiri

Urusan finansial merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan kita, terutama jika sudah memiliki anak. Kita membutuhkan uang untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan kita.

Jika memiliki pasangan, maka kita bisa berbagi dengan pasangan kita. Misalnya berbagai tugas salah satu mencari nafkah dan yang lain mengelolanya dengan baik agar cukup untuk semua kebutuhan. Namun, jika kita menjadi single parent, maka kita harus mencari sekaligus mengelola sendiri.

2. Harus Pintar Membagi Waktu

Jika menjadi orang tua tunggal atau single parent, maka urusan pekerjaan dan urusan rumah harus kita urus semuanya. Belum lagi urusan anak, misalnya sekolah. Oleh sebab itu, kita harus pintar membagi waktu dengan baik. 

Harus bisa membagi waktu agar semua urusan bisa teratasi dengan baik dan tidak ada yang terbengkalai. Selain itu, kita juga harus memberi waktu untuk bersama anak.

3. Tidak Ada Teman Berkeluh Kesah

Pasangan bisa menjadi tempat yang terbaik untuk berkeluh kesah. Hal ini yang menjadi tantangan yang dihadapi oleh orang tua tunggal. Orang tua tunggal tidak ada tempat berkeluh kesah mengenai banyak hal baik pekerjaan, urusan rumah, maupun anak.

4. Mendidik Anak Sendiri

Mendidik anak bukan hanya soal uang, namun juga banyak hal lainnya, seperti parenting di rumah, mendidik, dan mengajarinya soal adab, dan lain sebagainya. Hal ini harus dilakukan oleh orang tua. Jika menjadi single parent, maka kita harus siap melakukannya sendiri.

Demikian 4 tantangan yang dihadapi oleh orang tua tunggal.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak