Memiliki orang terdekat yang sedang mengalami depresi tentunya membuat Anda menemui kesulitan untuk menghiburnya.
Dalam kondisi emosi yang hancur dan mental yang lemah, mengungkapkan kalimat dukungan dikhawatirkan bisa menyinggung atau bahkan memperburuk kondisi mental seseorang yang mengalami depresi. Hal itu disebabkan karena emosi orang tersebut sedang sensitif dan tidak stabil.
Jika seseorang yang sedang mengalami depresi tersebut menceritakan permasalahan yang mereka alami, Anda harus berhati-hati agar situasinya tetap aman terkendali.
Untuk menyiasati hal tersebut, berikut kalimat penyemangat untuk seseorang yang sedang mengalami depresi seperti yang dilansir dari Very Well Mind berikut ini.
1. Beritahu bahwa Anda peduli padanya
Kata peduli bisa sangat bermakna untuk seseorang yang sedang mengalami depresi. Hal ini dikarenakan ia merasa seluruh dunia seperti tidak adil dan peduli terhadap dirinya.
Oleh sebab itu, perkataan yang menyatakan kepedulian terhadapnya menjadi sangat mendalam dan berarti untuknya. Katakan jika Anda peduli padanya, lalu sentuh pundaknya secara perlahan agar ia bisa merasakan ketulusan Anda.
2. Beritahu padanya bahwa Anda selalu ada untuknya
Tawarkan bantuan dan dukungan kepada orang tersebut, katakan bahwa Anda akan selalu ada untuk mendengarkan setiap keluh kesahnya. Hubungi ia secara teratur melalui telepon, atau chat pribadi dengan begitu ia merasa Anda benar-benar ada untuknya.
3. Tanyakan apa yang Anda bisa lakukan untuknya
Banyak faktor yang bisa membebani seseorang yang sedang depresi, hal itu membuat ia abai terhadap keadaan sekitar. Karena itu tanyakan padanya apa yang bisa Anda lakukan untuk meringankan bebannya.
Lakukanlah hal yang mungkin bisa Anda lakukan, walaupun hanya sekadar membeli makan untuknya atau mengerjakan pekerjaan rumah agar ia merasa tertolong.
4. Katakan bahwa masih banyak harapan
Katakan pada orang tersebut bahwa depresi adalah penyakit mental yang bisa diobati, karena itulah harapan untuk hidup normal bisa didapatkan kembali. Obat-obatan dan terapi bisa membantu mengeluarkan permasalahan yang sedang dialami.
Jika orang terdekat kamu mengalami depresi, jangan terlalu memojokkan dan menyalahkan tentang apa yang terjadi, dengarkan dan berilah kalimat yang menenangkan untuk pengidap depresi tersebut.
Jika sudah mengarah kepada keinginan mengakhiri hidup, segera arahkan mereka ke konselor untuk perhatian lebih lanjut.