4 Perilaku Negatif yang Bisa Membuat Kamu Sering Mengeluh

Ayu Nabila | Dhelvin Agung
4 Perilaku Negatif yang Bisa Membuat Kamu Sering Mengeluh
Ilustrasi pria mengeluh. (pexels/Alex Green)

Mungkin saja selama ini kamu sering mengeluh. Akan tetapi, bisa saja hal tersebut disebabkan karena perilakumu sendiri. Sebab, perilaku tersebut cukup negatif. Sehingga, pikiran dan hati kamu akan selalu merasa capek. Sehingga, hal ini tentu saja bisa membuat kamu kehilangan motivasi dan selalu ingin menyerah.

Berikut ini 4 perilaku negatif yang bisa membuat kamu sering mengeluh.

1. Melakukan Sesuatu Secara Berlebihan

Dalam melakukan sesuatu apapun, usahakan kamu jangan berlebihan. Sebab, hal tersebut bisa membuat kamu sering mengeluh. Sebab, kamu kurang istirahat. Sehingga, hal ini juga bisa menyiksa diri kamu sendiri. Oleh karena itu, sebanyak apapun sesuatu yang kamu lakukan, jangan lupa untuk beristirahat.

2. Fokus pada Kelebihan Orang Lain

Tentu saja kamu akan sering mengeluh. Sebab, dalam menjalani hidup, kamu selalu fokus pada kelebihan orang lain. Padahal, sebaiknya kamu tidak perlu fokus pada hal tersebut. Sebab, selain bisa membuang waktumu secara sia-sia. Hal tersebut juga akan membuat kamu semakin insecure. Oleh karena itu, berhentilah melakukan perilaku negatif seperti itu. Sebab, kamu juga memiliki kelebihan diri yang perlu kamu tingkatkan.

3. Suka Menyepelekan Diri Sendiri

Ketika kamu tidak bisa melakukan sesuatu, usahakan kamu jangan menyepelekan diri sendiri. Sebab, hal tersebut hanya akan membuat kamu jadi lebih terpuruk. Sehingga, kamu juga akan kesulitan untuk bangkit. Dengan begitu, kamu juga sangat berpotensi untuk menyalahkan diri sendiri secara berlebihan. Sehingga, dalam menjalani aktivitas sehari-hari pun, kamu akan sering mengeluh. Oleh karena itu, agar kamu bisa lebih semangat lagi, berhentilah menyalahkan diri sendiri.

4. Tidak Bisa Sadar Diri

Dalam memiliki harapan, usahakan kamu jangan terlalu berlebihan. Sebab, kamu harus mengukur harapan tersebut dengan potensi yang kamu miliki. Akan tetapi, ketika kamu tidak bisa sadar diri. Maka, kemungkinan besar kamu akan sering mengeluh. Sebab, dalam memiliki harapan kamu tidak logis. Sehingga, harapan tersebut pun akan sulit kamu wujudkan.

Itulah empat perilaku negatif yang bisa membuat kamu sering mengeluh. Oleh karena itu, agar kebiasaan tersebut cepat hilang. Maka, kamu harus berhenti melakukan perilaku negatif di atas.

Video yang Mungkin Anda Suka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak