3 Alasan Kamu Tidak Perlu Menceritakan Impianmu pada Orang Lain

Hayuning Ratri Hapsari | Firda Amalia
3 Alasan Kamu Tidak Perlu Menceritakan Impianmu pada Orang Lain
Ilustrasi orang memiliki impian (Pexels/Aleksander Pidvalnyi)

Memiliki impian maupun cita-cita merupakan hal yang lumrah bagi setiap orang. Adakalanya sebuah impian seseorang merupakan hal yang mereka dambakan agar menjadi manusia yang lebih baik. Namun tidak semua orang bijak dalam menanggapi cerita-cerita impian orang lain.

Beberapa hal justru malah menjadi ancaman gagalnya impian kamu lho! Yuk simak 3 alasan kamu tidak perlu menceritakan semua impianmu pada orang lain:

1. Tidak Semua Orang Peduli

Ilustrasi tidak peduli (Pexels/Liza Summer)
Ilustrasi tidak peduli (Pexels/Liza Summer)

Percaya tidak, jika kamu menceritakan impianmu pada seseorang, itu hanya akan membuang waktumu begitu saja pada orang tersebut. Semua orang juga mempunyai impian, begitu pula dengan dirimu.

Namun tidak semua orang peduli terhadap impian orang lain. Mereka hanya fokus pada proses dalam mencapai impian mereka sendiri. Jika kamu tetap memaksa menceritakan impianmu, maka kamu hanya akan dianggap angin lewat bagi mereka.

BACA JUGA: Ketahui 4 Perbedaan Orang yang Benar-benar Peduli dan Sekadar Ingin Tahu, Jangan Salah!

2. Hanya Membuang Waktu

Ilustrasi Waktu (Pexels/Diego Pontes)
Ilustrasi Waktu (Pexels/Diego Pontes)

Dibandingkan kamu menceritakan tentang impianmu, alangkah lebih baik jika kamu fokus pada tujuan yang ingin kamu capai.

Semakin kamu bersusah payah menceritakan impianmu pada orang lain, maka semakin sedikit pula waktu yang dihabiskan dalam menggapai impian tersebut. Menjaga privasi perlu kamu lakukan agar kamu fokus pada tujuan yang ingin dicapai ya.

3. Tidak Semua Orang Senang Mendengar Impianmu

Ilustrasi tidak senang (Pexels/Engin Akyurt)
Ilustrasi tidak senang (Pexels/Engin Akyurt)

Di dunia ini berbagai macam sifat manusia dapat kamu temui. Ada yang senang apabila mendengar kabar bahagia dari orang sekitarnya, namun ada pula yang justru tidak senang bahkan melakukan segala cara agar menjatuhkan orang tersebut.

Seperti halnya dengan kamu, kamu tidak perlu menceritakan semua impian yang kamu kejar pada orang lain karena tidak semua orang bijak dalam menanggapinya.

BACA JUGA: 3 Alasan Pentingnya Memiliki Impian, Menarik untuk Disimak!

Bisa saja bukan dukungan yang kamu peroleh namun justru sebaliknya bisa menjadi kecaman yang dapat menyurutkan semangat kamu dalam menggapai impian tersebut. Mengejar impianmu secara privasi akan lebih memberikan rasa aman pada diri kamu sendiri ya!

Jadi itu tadi 3 alasan kamu tidak perlu menceritakan semua impianmu pada orang lain. Menceritakan impianmu pada orang lain sah-sah saja kok, namun pastikan orang itu yang dapat kamu percaya, dan memberikan apresiasi ya pada impianmu.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak