4 Jenis Kegagalan dalam Hidup yang Perlu Kamu Ketahui dan Cara Mengatasinya

Ayu Nabila | Winka Orlando Saputra, S.Tr.Gz
4 Jenis Kegagalan dalam Hidup yang Perlu Kamu Ketahui dan Cara Mengatasinya
ilustrasi orang yang merasa gagal (freepik.com/jcomp)

Setiap orang pasti pernah merasakan berbagai macam kegagalan didalam hidupnya. Kegagalan tersebut bisa terjadi baik karena disengaja maupun tidak disengaja yang terkadang membuat seseorang merasa stres dan rendah diri karena tidak mengerti bagaimana cara mengatasi kegagalan tersebut. 

Pada dasarnya setiap kegagalan memiliki cara penyelesaian yang berbeda-beda. Untuk itu diartikel kali ini kita akan membahas tentang empat jenis kegagalan dalam hidup serta cara mengatasinya agar kamu tidak lagi hidup dalam bayang-bayang kegagalan di masa lalu. 

1. Careless Failure

Jenis kegagalan yang pertama ini terjadi akibat kecerobohan diri sendiri. Careless failure ini tidak bisa dikontrol namun memberikan dampak yang kecil bagi kehidupan. Faktor pencetusnya adalah terburu-buru, lupa, serta takut akan tertinggal dari orang lain. 

BACA JUGA: 4 Rekomendasi Loose Powder Lokal, Cocok untuk Oily Skin!

Misalnya saat kamu lupa mengecek kembali hasil pekerjaan yang kamu buat sebelumnya sehingga mendapatkan hasil yang kurang maksimal, ataupun saat kamu lupa membuat jadwal harian sehingga banyak kegiatan ataupun pekerjaan yang tidak kamu selesaikan pada hari itu. 

Cara terbaik untuk mengatasinya adalah belajar untuk tetap tenang meskipun berada dalam situasi terdesak agar kamu bisa tetap fokus untuk bekerja secara tepat dan tuntas. Selain itu jika kamu tahu bahwa memiliki sifat pelupa, kamu bisa menggunakan alarm pengingat untuk membuat rencana kerja harian.

2. Intentional Failure

Jenis kegagalan yang kedua ini terjadi saat tahu bahwa apa yang telah kamu lakukan tersebut salah, namun kamu masih terus melakukannya. Dengan kata lain, kegagalan ini sebenarnya bisa dikontrol serta dapat memberikan dampak bagi kehidupan meskipun terbilang kecil.

Contohnya saat kamu sedang dalam proses diet namun tetap mengonsumsi makanan yang mengandung banyak lemak dan gula, tentu dietmu akan menjadi sia-sia. Ataupun saat kamu melakukan Porn, Masturbate, and Orgasm (PMO) yang sudah jelas salah serta merusak diri sendiri.

Cara terbaik untuk mengatasi intentional failure adalah belajar disiplin untuk tidak melakukan hal yang sudah jelas salah, dan stop membohongi dirimu sendiri.

BACA JUGA: 7 Tips Ampuh untuk Mencintai Pekerjaan yang Kamu Lakukan

3. Accidental Failure

Accidental failure merupakan jenis kegagalan yang tidak bisa dikontrol, serta memberikan dampak yang besar bagi kehidupan. Kegagalan jenis ini bisa terjadi saat kamu kehilangan suatu hal yang sangat berharga dalam kehidupan. 

Misalnya saat kamu menderita penyakit kronis yang membuatmu kehilangan kebebasan untuk melakukan berbagai macam hal. Ataupun saat kamu kehilangan pasangan, dan musibah besar seperti kematian.

Untuk mengatasi jenis kegagalan yang ketiga ini kamu perlu meningkatkan self love atau lebih menyayangi diri sendiri sehingga muncul batasan untuk tidak selalu bergantung dengan kehadiran orang lain.

4. Glorious Failure

Glorious Failure merupakan jenis kegagalan yang bisa dikontrol serta menimbulkan dampak yang besar bagi kehidupan. Hal yang menyebabkan terjadinya Glorious Failure adalah saat kamu sudah mengusahakan yang terbaik namun tetap mendapatkan kegagalan. 

BACA JUGA: 4 Zodiak yang Jago Mengadakan Pesta Terhebat, Si Paling Entertaining!

Misalnya saat kamu telah mencoba berbagai keterampilan namun tidak mampu meraih kesuksesan. Ataupun saat kamu telah mati-matian belajar setiap hari, namun tetap saja gagal dalam ujian. Hal yang perlu kamu lakukan untuk mengatasi kegagalan jenis ini, yaitu dengan melakukan evaluasi terhadap diri sendiri. Mungkin saja ada beberapa poin yang terlewatkan untuk kamu lakukan sebelumnya.

Itulah tadi empat jenis kegagalan dalam hidup yang perlu kamu ketahui serta cara mengatasinya. Sebagian isi artikel ini dilansir dari akun instagram @animolife. Semoga bermanfaat!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak