3 Cara Menciptakan Suasana Hening di Tengah Kesibukan, Yuk Dicoba!

Hayuning Ratri Hapsari | Rizky Melinda Sari
3 Cara Menciptakan Suasana Hening di Tengah Kesibukan, Yuk Dicoba!
Ilustrasi meditasi di tempat kerja (Freepik.com/look-studio)

Manusia memang makhluk sosial, tetapi kita tetap perlu ruang untuk diri sendiri. Sikap diam ternyata juga menjadi bagian dari kesehatan mental seseorang, lho!

Berdasarkan unggahan akun instagram @studiodjiwa, terlalu sering mendengar suara keras dan bising dapat memicu hormon kortisol dan adrenalin yang dapat membuat stres. Hal ini akan meyebabkan kelelahan serta kerusakan sel tubuh.

Terlalu larut dalam kebisingan juga tidak baik untuk kesehatan. Keheningan diperlukan untuk menenangkan pikiran. Lantas, bagaimana caranya? Masih dikutip dari sumber yang sama, berikut ini adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menciptakan suasana keheningan di tengah kesibukan.

1. Matikan HP atau media sosial

Sumber utama kebisingan entah itu secara fisik maupun batin berasal dari media sosial. Banyaknya berita yang diunggah di media sosial setiap detiknya membuat seseorang pasti merasa kewalahan jika terus berusaha mengikuti.

Untuk itu, langkah pertama yang bisa kamu ambil untuk menciptakan suasana keheningan di tengah kesibukan adalah dengan mematikan HP dan media sosial. 

2. Bangun Lebih Awal

Jika pekerjaan kamu menuntut untuk terus berhubungan dengan media sosial dan tidak bisa lepas dari HP, kamu tetap bisa mengatasinya dengan bangun lebih awal sebelum masuk jam kerja.

Pagi hari adalah waktu yang tepat untuk diri sendiri. Suasana yang sejuk dan sunyi, merupakan suasana yang tepat untuk keheningan. Tanpa terganggu hal-hal lain, kamu bisa menikmati suasana hening sejenak.

3. Mengikuti Yoga atau Meditasi

Berlatih yoga atau meditasi juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk belajar menciptakan keheningan di tengah kesibukan. Belajar memanajemen emosi dan mengontrol pikiran di tengah hiruk pikuk dunia yang serba cepat.

Kamu bisa mengkuti kelas yoga atau meditasi secara online. Manfaatkan teknologi canggih zaman sekarang untuk hal-hal bermanfaat semacam ini. 

Itulah tiga cara yang bisa kamu lakukan untuk menciptakan keheningan di tengah kesibukan. Beberapa manfaat keheningan untuk kesehatan mentalmu antara lain menenangkan pikiran, mengurangi stres, mengatasi insomnia, hingga meningkatkan kreativitas. Tertarik untuk mencobanya?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak