Tidur siang menjadi salah satu cara ampuh untuk mengistirahatkan tubuh di tengah-tengah kesibukan. Jika dilakukan dengan cara yang benar tidur siang juga dapat memberikan beragam manfaat untuk kesehatan, seperti mengembalikan energi tubuh dan meningkatkan konsentrasi.
Untuk mengetahui lebih jelas mengenai manfaat tidur siang bagi kesehatan, mari simak selengkapnya di bawah ini sebagaimana dilansir dari laman Alodokter.
BACA JUGA: 6 Jenis Makanan Sehat bagi Penderita Kanker Payudara, Ada Gandum Utuh
1. Memperbaiki mood
Salah satu manfaat tidur siang bagi tubuh adalah untuk memperbaiki suasana hati. Dalam sebuah penelitian disebutkan bahwa tidur siang sejenak dapat membantu mengurangi rasa gelisah, cemas, dan stres, sehingga suasana hati akan menjadi lebih baik.
2. Meredakan stres
Diketahui bahwa kurang tidur dapat menyebabkan tubuh memproduksi hormon kortisol yang lebih banyak dari biasanya. Hormon kortisol sendiri merupakan hormon stres yang dapat mengganggu kualitas tidur seseorang.
Nah, tidur siang adalah salah satu cara untuk mengatasi stres, khususnya stres yang disebabkan oleh kekurangan tidur. Selain itu, tidur siang juga membantu mengurangi tekanan pikiran yang dapat memicu stres.
BACA JUGA: Bantu Cegah Penyakit Jantung, Inilah 5 Manfaat Bunga Melati bagi Kesehatan
3. Menurunkan tekanan darah
Manfatat selanjutnya dari tidur siang adalah membantu menurunkan tekanan darah. Kondisi ini dapat terjadi karena saat tidur siang, hormon kortisol akan berkurang. Perlu diketahui bahwa hormon kotisol atau hormon stres tersebut menjadi salah satu faktor penyebab darah tinggi.
Maka dari itu, bagi Anda yang mengidap darah tinggi, alangkah baiknya untuk selalu rutin tidur siang sejenak setiap harinya.
4. Meningkatakan konsentrasi
Disebutkan dalam sebuah penelitian bahwa tidur siang mampu meningkatkan fokus dan kewaspadaan. Hal ini dapat terjadi karena tidur siang bermanfaat untuk memulihkan otak yang lelah.
Selain itu, tidur siang juga berguna untuk menyaring informasi yang penting dan kurang penting, sehingga otak dapat kembali melakukan tugasnya dengan optimal.
BACA JUGA: 5 Makanan untuk Meningkatkan Kualitas Sperma, Salah Satunya Ikan
5. Membantu meningkatkan daya ingat
Dalam sebuah studi menyebutkan bahwa rutin tidur siang mampu meningkatkan memori otak dan meningkatkan fungsinya dalam mengolah informasi dan mempelajari hal-hal baru. Secara tidak langsung, hal tersebut dapat meningkatkan kecerdasan seseorang.
Nah, itulah 5 manfaat tidur siang bagi kesehatan tubuh, semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS