Berapa lama umur pada sebuah handphone atau HP? Tentu saja pertanyaan ini akan mempunyai jawaban yang berbeda-beda, karena pada setiap orang mempunyai waktu yang berbeda-beda atau periode yang berbeda-beda pada sebuah HP yang dimiliki.
Biasanya orang akan mengganti HP mereka ketika HP yang mereka miliki telah rusak, namun ada juga orang yang mengganti HP mereka saat perangkat yang dimiliki telah usang atau telah ketinggalan zaman.
Pertanyaannya adalah, bagaimana sebuah HP telah dikategorikan sebagai HP yang telah usang atau telah ketinggalan zaman? Sebenarnya ada beberapa ciri-ciri yang menandakan bahwa HP yang kalian miliki telah dikategorikan usang atau telah dikategorikan ketinggalan zaman,berikut 5 ciri HP yang sudah usang dan ketinggalan zaman:
1. Performa HP menjadi lambat
Ciri yang pertama jika HP kalian telah usang dan ketinggalan zaman adalah performa HP yang semakin melambat. Untuk menjalankan sebuah aplikasi yang ringan saja HP yang sudah usang akan keteteran. HP yang performanya semakin melambat biasanya memiliki chipset yang telah usang dan ketinggalan zaman.
Meski ada beberapa cara untuk mempercepat performa atau kinerja HP tetapi tetap saja chipset yang telah usang akan tetap mempengaruhi performa HP.
2. Tidak lagi mendapatkan pembaruan
Produsen HP pada saat ini biasanya telah memberikan jaminan update software hingga beberapa tahun untuk menjaga performa atau kinerja pada sebuah perangkat.
Jika sudah habis jaminan pembaruan software-nya maka perangkat tidak akan mendapatkan pembaruan software terbaru.
Hal ini dapat mengakibatkan jika terjadi adanya bug dan error maka perangkat tidak akan mendapatkan perbaikan dari sisi software.
Peru diketahui bahwa manfaat dari pembaruan software adalah untuk memperbaiki segala macam bug serta error yang dalam hal ini akan dapat bermanfaat untuk meningkatkan performa dan kinerja HP menjadi lebih baik. Itulah mengapa HP flagship mendapatkan jaminan pembaruan lebih panjang karena mempunyai spesifikasi yang lebih tinggi.
3. Baterai mejadi cepat habis
Baterai HP dapat di isi ulang sampai beberapa kali hingga baterai tersebut akan mengalami penurunan kualitas. HP yang sudah usang dan ketinggalan zaman umumnya akan mempunyai permasalahan pada baterainya seperti HP cepat habis.
4. Kapasitas penyimpanan sudah tidak memeadai
Jika HP kalian telah mengalami kapasitas yang sudah penuh sesak, itu menandakan HP kalian telah mulai usang. Seiring berjalannya waktu akan semakin banyak aplikasi yang dibutuhkan oleh pengguna.
Selain itu ukuran aplikasi-aplikasi akan semakin besar, maka dari itu perangkat akan membutuhkan kapasitas penyimpanan yang lebih besar.
5. Tidak bisa menjalankan berbagai aplikasi terbaru
HP yang sudah usang dan ketinggalan zaman makan mempunyai ciri tidak bisa menjalankan aplikasi terbaru. Karena pada setiap waktu persyaratan minimal yang diterapkan pada sebuah aplikasi akan selalu meningkat.
Itulah 5 ciri HP yang sudah usang dan ketinggalan zaman. Setiap orang memiliki kebutuhan serta preferensi yang berbeda terhadap HP yang dimiliki. Jadi tetap saja usang atau tidaknya sebuah HP tetap kembali pada manfaat serta kebutuhan yang dibutuhkan oleh pemilik HP.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.