Pemilik kulit berminyak sering mengalami permasalahan saat memakai makeup. Minyak yang berlebih pada wajah membuat makeup menjadi cakey dan mudah luntur. Untuk mengatasi masalah itu, kamu bisa menggunakan setting spray yang mampu mengunci makeup agar tahan lama.
Namun, jangan asal memilih setting spray, ya! Pastikan kamu memilih setting spray dengan kandungan yang tepat untuk kulit berminyak. Berikut ini beberapa rekomendasi setting spray yang cocok digunakan untuk kulit berminyak. Simak sampai habis!
1. Luxcrime Ulti-Matte Oil Control Setting Spray
![Luxcrime Ulti-Matte Oil Control Setting Spray (sociolla.com)](https://media.arkadia.me/v2/articles/outrolune/kOStSCFc7fW5Gcbjk9fD1vdumwj2xPAg.png)
Setting spray dari Luxcrime ini akan mencegah makeup kamu luntur saat berjalan-jalan, terutama untuk kamu yang memiliki kulit berminyak. Sesuai namanya, produk ini memiliki oil control yang bagus. Pastikan untuk menyemprotkan produk ini sebelum atau sesudah memakai makeup agar riasan kamu tidak crack dan tetap on point.
Produk ini juga tersedia dalam ukuran 50 ml, loh! Sangat cocok untuk kamu yang suka traveling karena dengan mudah dimasukkan ke dalam makeup pouch. Namun, jika kamu memerlukan setting spray dengan ukuran besar, kamu bisa membeli dalam kemasan yang berisi 150 ml.
Setting spray ini memiliki finish matte yang cocok diaplikasikan untuk kulit berminyak. Kamu bisa membelinya dengan harga 55 ribuan untuk ukuran 50 ml dan 130 ribuan untuk ukuran 150 ml.
2. Studio Tropik Balance Priming Water
![Studio Tropik Balance Priming Water (sociolla.com)](https://media.arkadia.me/v2/articles/outrolune/Md1NRCWFbFIGsY4rOBh3tAdrSV2O8DK7.png)
Untuk kamu pemilik kulit berminyak yang sensitif dan mudah berjerawat, kamu perlu berhati-hati dalam memilih produk makeup. Pastikan produknya bebas dari alkohol. Nah, kamu bisa mencoba setting spray dari Studio Tropik karena produk ini bebas dari alkohol dan ramah terhadap kulit sensitif.
Setting spray ini juga mengandung niacinamide yang dapat membantu proses penyembuhan jerawat dan menenangkan kulit. Selain itu, produk ini juga dilengkapi dengan kandungan zinc yang mampu mengontrol minyak berlebih tanpa membuat kulit kering. Setting spray dari Studio Tropik dibanderol dengan harga 90 ribuan untuk ukuran 150 ml.
3. Maybelline Fit Me Setting Spray
![Maybelline Fit Me Setting Spray (sociolla.com)](https://media.arkadia.me/v2/articles/outrolune/D34bbhd0Kl7w7DmFv671zyBoUwPa67y0.png)
Kamu punya kulit berminyak tetapi ingin makeup tahan lama? Setting spray dari Maybelline ini adalah jawabannya. Produk ini diklaim mampu mengontrol minyak hingga 24 jam sehingga makeup tidak mudah luntur dan tampak cakey.
Setting spray ini juga mengandung witch hazel yang dapat membantu menenangkan kulit yang sensitif. Produk ini tidak mengandung pewangi buatan sehingga aman untuk semua jenis kulit, terutama kulit sensitif. Maybelline Fit Me Setting Spray dibanderol dengan harga 135 ribuan.
4. Y.O.U NoutriWear+ Makeup Stay Lock Mist
![Y.O.U NoutriWear+ Makeup Stay Lock Mist (sociolla.com)](https://media.arkadia.me/v2/articles/outrolune/ducs7bbXGcyLUmZfxkCVLzP4E3Vc5cmg.png)
Setting spray dari Y.O.U kali ini membuat makeup kamu tidak menempel pada masker sehingga kamu tidak perlu sering touch up. Produk ini mampu mengunci makeup dengan sempurna dan dijamin makeup kamu tidak akan mudah luntur. Setting spray dari Y.O.U juga dilengkapi dengan SPF 25 PA+++ untuk melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
Produk ini bersifat anti-aging dan mampu menstimulasi produksi kolagen. Tenang saja, setting spray ini memiliki formulasi non-comedogenic dan non-acnegenic sehingga meminimalisir timbulnya jerawat. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga 50 ribuan.
Itulah beberapa rekomendasi setting spray yang cocok digunakan untuk kulit berminyak dan sensitif yang membuat makeup kamu tidak mudah luntur dan tahan lama. Tertarik untuk membelinya?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.