iPhone SE 2: Spesifikasi Gahar, Harga Murah

Tri Apriyani | Tri Apriyani
iPhone SE 2: Spesifikasi Gahar, Harga Murah
iPhone SE 2

Apple iPhone SE 2 dengan harga murah telah memasuki tahap verifikasi produksi final menurut sebuah laporan dari laman Digitimes.

Ponsel yang telah lama ditunggu-tunggu, yang dianggap sebagai penerus iPhone SE, diperkirakan akan mengikuti jejak pendahulunya dengan menawarkan spesifikasi top Apple dalam budget yang lebih murah.

Meskipun belum dikonfirmasi, iPhone SE 2 ini kemungkinan akan menggunakan desain iPhone 8, tetapi dengan spesifikasi yang diperbarui.

Alih-alih prosesor A11 Bionic iPhone 8, iPhone SE 2 dikabarkan menggunakan A13 Bionic yang diperbaru dan jauh lebih cepat. Prosesor ini juga digunakan di iPhone 11 Pro Max.

Selain prosesor yang gahar, iPhone SE 2 juga akan diberi RAM sebesar 3GB. Internal memori yang digunakan mulai dari 64GB.

Meski disebut keluaran baru, namun dengan penggunaan desain iPhone 8 membuat iPhone SE 2 masih seperti iPhone keluaran lama. Tombol home di bawah layar masih akan ada di iPhone SE 2 dengan sidik jadri Touch ID nya.

Harga yang ditawarkan untuk iPhone SE 2 ini diperkirakan sekitar 399 dolar Amerika atau seharga Rp5.700.000.

iPhone SE 2 diperkirakan akan rilis pada tanggal 2 Mei 2020 bersamaan dengan rilisnya iMacs, Mac Minis, dan iPad Pros.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak