Selain Indonesia, Ini Dia 10 Negara yang Merdeka di Bulan Agustus

Hayuning Ratri Hapsari | hesti ya
Selain Indonesia, Ini Dia 10 Negara yang Merdeka di Bulan Agustus
Ilustrasi bendera Indonesia (Unsplash/aennnana)

Bulan Agustus menjadi bulan yang istimewa bagi Indonesia. Pasalnya, setiap tanggal 17 Agustus, masyarakat akan memperingati hari kemerdekaan Indonesia.

Berbagai kegiatan mulai dari upacara bendera, karnaval hingga lomba-lomba pun dirayakan untuk memeriahkan hari kemenangan Indonesia dari penjajahan Belanda.

Pernak-pernik merah putih juga terpampang di setiap sudut ruang untuk menyambut hari kemerdekaan.

Selain istimewa bagi masyarakat Indonesia, bulan Agustus juga menjadi sangat istimewa bagi beberapa negara.

Dirangkum dari laman WorldAtlas, berikut 10 negara yang juga merayakan hari kemerdekaannya di bulan Agustus:

1. Bolivia - 6 Agustus 1825

Bolivia merayakan kemerdekaannya setiap tanggal 6 Agustus. Negara bagian Amerika Selatan tersebut berhasil memerdekakan diri dari jajahan Spanyol.

2. Jamaika - 6 Agustus 1962

Tanggal 6 Agustus 1962, Jamaika merdeka dari jajahan Spanyol. Sosok ternama Christopher Columbus digadang-gadang sebagai orang pertama yang mendarat di Jamaika pada tahun 1494.

3. Ekuador - 10 Agustus 1830

Negara di Amerika Selatan, Ekuador merayakan kemerdekaan setiap tanggal 10 Agustus. Ekuador berhasil terlepas dari penjajahan Spanyol setelah 300 tahun.

4. Pakistan - 14 Agustus 1947

Negara Pakistan merdeka dari penjajahan Inggris pada tanggal 14 Agustus 1947. Sehari setelahnya, Pakistan secara resmi menyatakan bahwa mereka akan menjadi negara berdaulat berpisah dari India.

5. Korea Selatan - 15 Agustus 1945 

Setelah berakhirnya Perang Dunia II, Korea Selatan berhasil menyatakan kemerdekaannya pada tanggal 15 Agustus 1945. Negeri Gingseng tersebut telah dijajah oleh Kekaisaran Jepang selama 35 tahun.

6. Korea Utara - 15 Agustus 1945

Sama dengan Korea Selatan, Korea Utara merayakan kemerdekaannya setiap tanggal 15 Agustus. Baik Korea Utara dan Korea Selatan dijajah oleh Kekaisaran Jepang, sebelum akhirnya terjadi perang di antara keduanya.

7. India - 15 Agustus 1947

India berhasil mengusir Inggris dari wilayahnya pada 15 Agustus 1947. Selain Inggris, India telah berhasil mengusir Prancis dan Portugis yang berusaha mengklaim wilayahnya.

8. Republik Kongo - 15 Agustus 1960

Setelah merasakan penderitaan yang diberikan oleh Prancis, Republik Kongo kemudian memerdekakan diri pada tanggal 15 Agustus 1960.

9. Bahrain - 15 Agustus 1971

Setelah dijajah selama bertahun-tahun, negara Bahrain di Timur Tengah akhirnya bisa memukul mundur Inggris pada 15 Agustus 1971. Bahrain bersama negara Arab lainnya berhasil mendesak Inggris untuk keluar dari wilayahnya.

10. Gabon - 17 Agustus 1960

Gabon mendapatkan kemerdekaannya setelah dijajah oleh negara Prancis. Negara bagian dari Afrika Tengah tersebut merdeka pada tanggal 17 Agustus 1960.

Itu dia 10 negara yang berhasil terlepas dari penjajah dan memerdekakan diri di bulan Agustus.

Hari kemerdekaan akan selalu dirayakan untuk menghargai perjuangan para pahlawan, begitu pula di Indonesia. Bagaimana Anda merayakan hari kemerdekaan di daerah Anda?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak