Profil 3 Member TFBoys: Boyband Tersukses dan Penuh Talenta Asal China

Ayu Nabila | Lintang Larissya
Profil 3 Member TFBoys: Boyband Tersukses dan Penuh Talenta Asal China
Member TFBoys (instagram) / tfboys_ins

TFBoys atau The Fighting Boys merupakan boyband asal China. Boyband yang digawangi 3 laki-laki muda ini disebut menjadi boyband tersukses dan penuh talenta di negaranya. Tak heran jika akhir-akhir ini banyak orang yang penasaran dengan profil 3 member boyband tersukses asal China ini. Memulai debut pada tahun 2013 silam, TFBoys beranggotakan Karry Wang Junkai, Roy Wang Yuan, dan Jackson Yi Yang Qianxi merupakan boyband spesial.

Pasalnya, tidak hanya memberikan hiburan dengan nyanyian dan tarian kepada para penggemarnya, tetapi dipercaya oleh pemerintah domestik untuk menjadi boyband yang dapat menghubungkan budaya, politik, dan kekuasaan di China melalui citra di panggung global dengan merebut perhatian dunia internasional.

Saking terkenalnya, pemerintah juga menjadikan TFBoys sebagai bentuk propaganda merangkul anak muda agar dapat menyebarluaskan semangat patriotisme. Mini album pertama TFBoys berjudul "Heart Meng • Chu Fa" rilis pada Oktober 2013 silam. Sejauh ini, TFBoys sudah mengeluarkan 5 mini album dan album. 

Meskipun memulai karir menjadi musisi, tiga personel TFBoys juga aktif sebagai aktor, lho. Yuk, kenal lebih dekat dengan ketiga personil TFBoys!

1. Karry Wang 

Karry Wang [Weibo.com/tfwangjunkai]
Karry Wang [Weibo.com) / tfwangjunkai

Profil member pertama yang perlu kamu tahu adalah Karry Wang. Pemilik nama asli Wang Junkai ini merupakan pemimpin grup yang lahir pada 21 September 1999 di Chongqing, China. Ia sudah menjadi trainee sejak berumur 10 tahun di TF Entertainment, dan berhasil debut tiga tahun setelah masa trainee bersama TFBoys. 

Musisi muda ini juga dikenal sangat berbakat, ia aktif sebagai aktor layar kaca hingga layar lebar. Film layar lebar yang dibintanginya antara lain 'The Great Wall' (2016), 'Namiya' (2017), 'Nezha' (2021),  dan'1921' (2021).

Member Virgo satu ini juga penuh dengan prestasi, lho! Ia berhasil mencetak sejumlah rekor dunia yaitu 'Unggahan Weibo Paling Banyak Diforward' dari Guinness World Record 2015 dan masuk ke dalam peringkat 10 dalam daftar 100 Top Selebriti Forbes China pada 2020.

2. Jackson Yee

Jackson Yee [Weibo.com/tfyiyangqianxi]
Jackson Yee (Weibo.com) / tfyiyangqianxi

Member selanjutnya adalah Jackson Yee. Ia sudah dikenal sejak kecil sebagai bintang cilik dan memulai debut pada 2005, saat ia berumur 5 tahun di dunia entertianment China. Sejumlah penghargaan yang diterimanya antara lain tiga penghargaan di Top Chinese Music Awards ke-16 dengan nominasi Artis Terbaik, Pendatang Baru Terbaik, dan Artis Variasi Terbaik. 

Jackson lahir pada 28 November 2000, ia menjadi pemeran utama dalam beberapa judul drama populer China yaitu 'Finding Soul' (2016), 'Boy Hood' (2017), 'The Longest Day in Chang'an (2019), dan 'Forward Forever' (2020). Sementara di itu namanya meledak setelah membintangi deretan film antara lain 'Better Days' (2019), 'L.O.R.D 2' (2020), dan 'A Little Red Flower' (2020).

3. Roy Wang

Roy Wang [Weibo.com/tfwangyuan]
Roy Wang (Weibo.com) / tfwangyuan

Profil member TFBoys yang perlu kamu ketahui selanjutnya adalah Roy Wang. Roy Wang memiliki nama asli Wang Yuan dan lahir pada 8 November 2000. Roy sudah terkenal dengan kepiawaiannya menulis lagu bahkan sejak baru berusia 15 tahun dan berhasil mendapatkan penghargaan Fresh Asia Charts.

Seperti ke dua anggota TFBoys lainnya, Roy juga aktif sebagai aktor. Memulai karir di seni peran melalui drama 'Finding Soul' (2016) sebagai pemeran utama, Roy kemudian kembali digandeng untuk memerankan karakter utama dalam drama 'Boy Hood' (2017) dan 'The Great Ruler' (2020).

Meskipun memiliki karir cemerlang dalam dunia akting, Roy lebih menekuni bidang musik di mana namanya dilambungkan pertama kali. Saat ini Roy Wang tengah menjadi mahasiswa Berklee College of Music, salah satu sekolah musik terbaik di dunia. Tak hanya tampan dan penuh talenta, Roy Wang rupanya juga fokus pada aktivitas bakti sosial, ia mendirikan yayasan Yuan Foundation pada tahun 2017 untuk menolong para lansia penderita katarak dan anak-anak penderita neuroblastoma.

Itulah profil 3 member TFBoys, boyband tersukses dan penuh talenta asal China. Setelah lihat profilnya, maka tak heran jika mereka sangat digandrungi oleh anak muda di China. Boyband ini bahkan menjadi grup musik dengan pengikut Weibo paling banyak di China, lho. Siapa nih biasmu?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak