4 Rekomendasi Drama Korea Kim Soo Hyun, Aktor dengan Bayaran Paling Mahal

Hernawan | Keza Felice
4 Rekomendasi Drama Korea Kim Soo Hyun, Aktor dengan Bayaran Paling Mahal
Kim Soo Hyun [Soompi]

Kim Soo Hyun adalah salah satu aktor papan atas Korea Selatan yang terkenal produktif. Popularitasnya semakin meningkat setelah membintangi K-Drama It’s Okay Not to Be Okay. Kemampuan beraktingnya saat memainkan emosi dan menangis sebagai karakter drama Korea memang tak perlu diragukan lagi. 

Pada tahun ini dia juga membintangi drama berjudul One Ordinary Day yang mengudara pada November. Bahkan, dia juga termasuk salah satu aktor dengan bayaran termahal pada tahun ini. Di mana setiap episode yang dia perankan dalam drama November tersebut mencapai 6 miliar rupiah.

Dengan jumlah delapan episode, dia telah mengantongi sekitar Rp49,14 miliar. Pria kelahiran 1988 ini bahkan ikut terlibat dalam proses produksi lewat agensinya, Gold Medalist. Dengan demikian, sudah tentu dia akan memperoleh pendapatan tambahan di luar pekerjaan utamanya sebagai seorang aktor.

Berikut ini rekomendasi beberapa drama Korea Kim Soo Hyun yang wajib ditonton!

1. The Moon Embracing The Sun

The Moon Embracing The Sun [IMDb]
The Moon Embracing The Sun [IMDb]

Dalam drama The Moon Embracing The Sun, aktor Kim Soo Hyun berperan sebagai seorang raja Joseon bernama Lee Hwon. Dalam drama ini diceritakan raja Lee Hwon tertarik pada seorang peramal bernama Wol (Han Ga In) karena parasnya mirip sekali dengan cinta pertamanya saat masih remaja. 

Dulu Wol bernama Heo Yeon Woo, putri seorang bangsawan terpilih untuk menjadi pendamping putra mahkota. Namun, karena sebuah persembahan yang ditujukan padanya, Yeon Woo jadi menderita penyakit parah yang dirumorkan bisa menular, sehingga dia harus keluar dari kerajaan.

Dengan begitu, Lee Hwon merasa tersiksa karena kehilangan Yeon Woo yang dikabarkan meninggal tak lama setelah diusir dari istana. Akan tetapi, setelah mereka dewasa, keajaiban kembali mempertemukan Yeon Woo dengan Raja Lee Hwon, yang saat itu kembali jatuh cinta padanya sebelum mengetahui identitas asli Wol.

2. My Love from The Star

Poster serial drama My Love From The Star
Poster serial drama My Love From The Star

Aktor Kim Soo Hyun juga berhasil membawa drama My Love from The Star pada kepopulerannya. Di mana dalam drama ini dia berperan sebagai alien berumur 400 tahun. Dia sedang menunggu waktu untuk kembali ke planetnya. Alien tampan tersebut mempunyai kemampuan yang sangat hebat, seperti teleportasi, mengontrol lewat pikiran, menghentikan waktu, hinga mendengar suara dari kejauhan. 

Akan tetapi, ketika Do Min Joon (Kim Soo Hyun) menjadi seorang dosen, dia justru bertemu dengan mahasiswi ceroboh yang merupakan seorang aktris bernama Cheon Song Yi (Jun Ji-hyun). Keduanya akhirnya terlibat urusan rumit karena Song Yi selalu meminta bantuan Do Min Joon dan memaksanya menjadi manajer. Namun, karena terbiasa bersama pada akhirnya keduanya saling jatuh cinta, walaupun Song Yi harus menerima kenyataan bahwa kekasihnya akan segera kembali ke planetnya.

3. It’s Okay to Not Be Okay

Drama It’s Okay to Not Be Okay [Soompi]
Drama It’s Okay to Not Be Okay [Soompi]

Drama It’s Okay Not to Be Okay telah mempertemukan Kim Soo Hyun dengan aktris bertalenta Seo Ye Ji. Drama yang disutradarai oleh Park Shin-woo ini menceritakan kisah romansa antara Moon-young (Seo Ye-ji) dan Moon Kang-tae (Kim Soo Hyun), yang merupakan pekerja di bangsal psikiater. Kang-tae tidak percaya cinta dan hanya fokus untuk mengurus kakaknya yang menderita autisme. 

Akan tetapi, lambat laun Kang-tae menyadari bahwa dia juga butuh hidup untuk kebahagiaan dirinya sendiri, setelah lama mengurus kakaknya dan berlagak kuat dengan apa yang diterimanya. Sementara, Moon-young adalah penulis buku anak yang tidak pernah mengenal cinta. Akan tetapi, keduanya bertemu satu sama lain dan mulai mempelajari tentang kehidupan mereka bersama hinga akhirnya terlibat kisah romansa yang cukup rumit.

4. One Ordinary Day

Potret Kim Soo Hyun di One Ordinary Day. (Instagram/@coupangplay)
Potret Kim Soo Hyun di One Ordinary Day. (Instagram/@coupangplay)

Dalam drama Korea terbaru ini, Kim Soo Hyun berperan sebagai Kim Hyun Soo, seorang mahasiswa yang hidupnya dijungkirbalikkan oleh takdir. Di mana dia diidentifikasi sebagai tersangka utama pembunuhan seorang wanita yang kebetulan baru saja menghabiskan malam bersamanya.

Dalam satu malam, kehidupannya benar-benar tak terkendalikan. Namun, dia cukup beruntung karena menemukan pengacara kelas tiga, Shin Joong Han yang bersedia membantunya walaupun dia hampir saja tidak lulus ujian pengacara. Dalam drama ini, Kim Soo Hyun sangat totalitas dalam berakting. Tak sedikit pujian yang dia dapatkan berkat kerja kerasnya untuk memberikan penampilan yang berkualitas.

Itu dia beberapa rekomendasi drama Korea Kim Soo Hyun. Apakah kamu sudah menonton semua darama tersebut? 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak