4 Rekomendasi Tempat Makan di Cikarang, Murah Meriah Ramah di Kantong

Hayuning Ratri Hapsari | Desti Susanti
4 Rekomendasi Tempat Makan di Cikarang, Murah Meriah Ramah di Kantong
Mang Kabayan (Instagram.com/@mangkabayanlippo)

Bagi masyarakat Cikarang, kini tidak perlu bingung lagi untuk menentukan menu makan siang karena ada banyak sekali tempat makan yang akan direkomendasikan.

Tentunya rekomendasi tempat makan berikut menyediakan beragam pilihan menu dengan cita rasa nikmat dan harga murah yang tidak akan membuat kantong kering.

Berikut ini 4 rekomendasi tempat makan murah meriah ramah di kantong yang dapat dikunjungi apabila sedang bertandang ke Cikarang.

1. Saung Bakul Centong

Saung Bakul Centong (Instagram.com/@saungbakulcentong)
Saung Bakul Centong (Instagram.com/@saungbakulcentong)

Rekomendasi tempat makan pertama di Cikarang yang wajib disambangi adalah Saung Bakul Centong yang memiliki suasana nyaman dan cozy.

Menu yang ditawarkan dari tempat makan berikut cukup beragam, mulai dari ikan bakar, nasi timbel hingga banana split yang memiliki cita rasa enak dengan harga terjangkau.

Tidak hanya pemandangan sekitarnya yang memanjakan mata, Saung Bakul Centong juga menyediakan hiburan berupa live music yang membuat suasana makan di tempat berikut terasa jauh lebih menyenangkan.

2. Mang Kabayan

Mang Kabayan (Instagram.com/@mangkabayanlippo)
Mang Kabayan (Instagram.com/@mangkabayanlippo)

Berikutnya ada Mang Kabayan yang merupakan rumah makan khas Sunda dan tidak boleh terlewatkan untuk dikunjungi apabila sedang bertandang ke Cikarang.

Tidak hanya sajian tradisional suku Sunda, restoran berikut juga menyediakan beragam menu seafood, seperti udang, kepiting dan cumi-cumi yang diolah dengan rempah pilihan sehingga memiliki cita rasa nikmat di lidah.

Bagi pengunjung yang datang beramai-ramai dengan rombongan, tempat makan berikut juga menyediakan menu paket yang cocok disantap beramai-ramai.

3. Gokana Ramen & Tepan

Gokana Ramen & Tepan (Instagram.com/@gokanaresto)
Gokana Ramen & Tepan (Instagram.com/@gokanaresto)

Bagi para pencinta kuliner khas Jepang, di Cikarang juga ada salah satu tempat makan yang menyediakan beragam menu otentik Jepang, yakni Gokana Ramen & Tepan.

Salah satu menu yang menjadi andalan tempat makan berikut adalah ramen dan bento yang diolah sedemikian rupa sehingga rasanya sesuai dengan lidah masyarakat Indonesia.

Memiliki area yang cukup luas, tentunya Gokana Ramen & Tepan sangat cocok dikunjungi sebagai pilihan menu makan siang dengan budget terjangkau.

4. Restoran Sunda Alam Sari

Restoran Sunda Alam Sari (Instagram.com/@alamsari.deltamas)
Restoran Sunda Alam Sari (Instagram.com/@alamsari.deltamas)

Restoran Sunda Alam Sari menjadi salah satu tempat makan tersohor di Cikarang yang menyediakan beragam menu khas Sunda dengan cita rasa nikmat di lidah.

Mengusung konsep rumah makan saung, tentunya tempat berikut selalu ramai didatangi oleh pengunjung, terutama saat akhir pekan dan jam makan siang tiba.

Tidak hanya tempatnya yang luas, pengunjung juga dapat menikmati sajian sembari bersantai menatap hamparan tanaman hijau yang dirawat dengan baik oleh pengelola.

Demikian ulasan mengenai 4 rekomendasi tempat makan yang menyediakan beragam menu dengan harga murah di Cikarang, cocok dikunjungi sebagai pilihan menu makan siang.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak