Tiara Jember Park Waterboom, Cocok untuk Liburan bersama Keluarga di Akhir Pekan

Hayuning Ratri Hapsari | Desti SR
Tiara Jember Park Waterboom, Cocok untuk Liburan bersama Keluarga di Akhir Pekan
Tiara Jember Park Waterboom (Instagram.com/@tiarajemberparkwaterboom)

Siapa nih yang masih kebingungan untuk menentukan tujuan liburan bersama keluarga di akhir pekan nanti?

Bagi masyarakat Kota Jember dan sekitarnya ada salah satu destinasi wisata yang dapat dipertimbangkan untuk dikunjungi saat memiliki waktu luang.

Tempat tersebut bernama Tiara Jember Park Waterboom yang memiliki banyak sekali daya tarik unik yang jarang ditemukan di kawasan wisata lainnya.

Penasaran dengan aktivitas menyenangkan apa saja yang dapat dilakukan di Tiara Jember Park Waterboom? Berikut ulasan lengkapnya mulai dari daya tarik hingga harga tiket masuk yang ditawarkan.

Daya Tarik Tiara Jember Park Waterboom

Mengusung konsep dinamis, edukatif dan kreatif, pengelola Tiara Jember Park Waterboom menyediakan beragam aktivitas menyenangkan yang dapat dicoba oleh berbagai kalangan usia. 

Sesuai dengan namanya, ketika berkunjung ke tempat berikut wisatawan dapat menemukan keberadaan kolam berenang dengan kedalaman beragam, mulai dari kolam dangkal untuk anak-anak hingga kolam berkedalaman 1-2 meter untuk orang dewasa. 

Ada juga kolam yang sudah dilengkapi dengan berbagai seluncuran dengan kualitas air kolam yang pastinya bersih dan jernih.

Wahana permainan yang ada di Tiara Jember Park Waterboom juga sangat beragam, mulai dari pancuran, seluncuran, hingga kolam salju yang paling banyak menarik perhatian wisatawan.

Ketika berwisata di tempat berikut, jangan lupa untuk menyediakan kamera dengan memori yang memadai karena setiap sudutnya dilengkapi dengan ornamen serta patung-patung lucu yang cocok sekali dijadikan latar untuk mengabadikan momen liburan dengan teman maupun keluarga tersayang.

Tidak hanya berenang, ketika berkunjung ke Tiara Jember Park Waterboom, wisatawan juga dapat melakukan berbagai aktivitas menyenangkan lainnya, seperti menaiki wahana bianglala dan kora-kora.

Ada juga motor ATV, bioskop 3 dimensi, flying fox hingga kegiatan outbound yang dapat dilakukan bersama dengan orang terkasih.

Setelah puas melakukan berbagai aktivitas, wisatawan juga dapat melipir ke kawasan foodcourt Tiara Jember Park Waterboom yang menyediakan beragam jenis sajian, mulai dari makanan hingga minuman yang menyegarkan dahaga.

Fasilitas Tiara Jember Park Waterboom

Selain tersedianya beragam wahana menyenangkan, di Tiara Jember Park Waterboom juga dilengkapi berbagai fasilitas penunjang, salah satunya yakni kawasan parkir luas mampu menampung banyak kendaraan.

Ada juga kamar mandi yang dapat digunakan untuk aktivitas bersih-bersih sehabis bermain air, hingga gazebo untuk tempat bersantai sembari menikmati kesejukan udara di sekitar kawasan Tiara Jember Park Waterboom.

Alamat dan Harga Tiket Masuk Tiara Jember Park Waterboom

Berada di kawasan pusat kota, Tiara Jember Park Waterboom memiliki akses jalan yang mudah dilalui, baik itu oleh kendaraan roda dua maupun roda empat sekalipun.

Bagi pengunjung yang ingin berwisata ke tempat berikut dapat menggunakan kendaraan pribadi maupun angkutan umum menuju Tiara Jember Park Waterboom.

Adapun untuk harga tiket masuknya sendiri sangatlah terjangkau, mulai dari Rp20.000 per orang di hari kerja dan Rp25.000 per orang di akhir pekan.

Tertarik untuk berlibur di tempat berikut? Langsung saja kunjungi Tiara Jember Park Waterboom yang beralamat di Jalan Kaliurang, Sumbersari, Krajan Barat, Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak