Secara geografis, KBB atau Kabupaten Bandung Barat dikelilingi pegunungan yang menyuguhkan pemandangan yang indah. Namun bukan hanya itu, tempat wisata yang disuguhkan pun cukup menari bagi wisatawan, salah satunya adalah pemandian air panas Curug Cipanas Nagrak Lembang.
Pemandian air panas ini bersumber dari mata air dari Gunung Tangkuban Perahu karena panas bumi. Oleh karena itu, tentu manta airnya mengandung belerang yang bisa dimanfaatkan untuk kesehatan.
Tempat wisata ini terletak di Kampung Nagrak, Desa Sukajaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Lantas, seperti apa daya tarik dari tempat wisata alam ini? Simak artikelnya untuk tahu lebih dalam!
Daya Tarik Curug Cipanas Nagrak Lembang
Di bawah ini adalah beberapa daya tarik dari Curug Cipanas Nagrak yang menjadi keunikan tersendiri bagi tempat wisata tersebut.
1. Wahana dan Tempat yang Instagramable
Setelah 5 tahun beroperasi, Curug Cipanas Nagrak Lembang sudah semakin bagus dari segi infrastruktur dari waktu ke waktu. Hal ini membuat tempat tersebut semakin estetik dan cocok untuk mengisi feed Instagram kamu.
Selama perjalanan menuju curug atau air terjunnya, kamu akan disuguhi pemandangan alam yang rapi dan tertati, seperti jalan setapak dan papan petunjuk yang dibuat lucu. Tidak lupa juga terdapat saung-saung peristirahatan yang menambah untuk area sekitar tempat wisata.
Selain itu, sekarang terdapat wahana Sky View berupa keranjang gantung yang akan mengajakmu berkeliling di sekitar Curug Cipanas.
2. Kolam Berundak
Daya tarik utama dari tempat wisata ini adalah kolam untuk berendamnya yang berundak. Di sana, air belerang mengalir pada tanah dengan kontur yang miring.
Alhasil, dibuat beberapa undakan aliran air yang menjadi sebuah air terjun. Nah, air terjun inilah yang menjadi ikon dari tempat wisata Curug Cipanas Nagrak.
Lebih lanjut, terdapat kolam dengan kedalaman yang bervariasi, yakni mulai dari 50 cm sampai 70 cm. Jadi, tempat ini sangat aman untuk anak-anak yang ingin berendam di Curug Cipanas.
3. Pemandangan Alam yang Indah
Sembari berendam, kamu akan merasakan hawa yang sejuk dan pemandangan alam yang indah. Kamu akan dimanjakan dengan landskap pegunungan yang hijau dan asri.
Selain itu, suara gemercik air panas membuat suasana alam semakin terasa. Dengan keindahan alam tersebut, sangat cocok untuk kamu yang ingin melepas penat dari kesibukan sehari-hari.
4. Camping Ground
Jika kamu merasa kurang untuk menikmati alam Curug Cipanas, maka mereka menyediakan tempat camping maupun glamping yang bisa kamu sewa. Dihiasi lampu-lampu malam dan uap dari air panas membuat pengalaman camping kamu tak akan terlupakan.
Jika kamu ingin camping pada hari libur, maka sebaiknya untuk melakukan booking terlebih dahulu ya!
Fasilitas Curug Cipanas Nagrak Lembang
Menjadi salah satu tempat wisata di Lembang yang sering ramai oleh pengunjung luar maupun lokal, Curug Cipanas memberikan kenyamanan dengan menyediakan fasilitas yang dibutuhkan. Hal tersebut untuk memastikan bahwa kebutuhan kamu dan pengunjung lainnya ketika berlibur terpenuhi.
Berikut adalah beberapa fasilitas yang ada di Curug Cipanas Nagrak Lembang.
- Area parkir yang luas
- Camping ground
- Mushola
- Gazebo
- Spot foto
- Toilet
- Warung makan
Lokasi dan Rute Menuju Curug Cipanas Nagrak Lembang
Curug Cipanas Nagrak berada di Jl. Nagrak Tengah, Sukajaya, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. Untuk pergi ke tempat wisata ini, kamu bisa menggunakan mobil maupun motor.
Bila titik awalnya dari Stasiun Bandung, maka kamu bisa pergi ke Jl. HOS. Cokroaminoto kemudian lurus ke Jl. Sukajadi. Setelah melewati Universitas Pendidikan Indonesia, belok ke Jl. Sersan Bajuri dan belok ke Jl. Kolonel Matsuri, dan belok kiri ke Jl. Nagrak Kulon.
Jika titik awal kamu di Stasiun Kiaracondong, maka pergi ke Jl. Ibrahim Adjie, kemudian belok kiri ke Jl. Jakarta. Ikuti jalan menuju Jl. Supratman, melewati Museum Geologi.
Setelah itu, belok kanan ke Jl. Surapati dan belok kanan ke arah Jl. Layang Pasupati. Berikutnya, belok kanan ke Jl. Pasir Kaliki dan Jl. Sukajadi. Dari situ, kamu bisa ikuti rute seperti dari Stasiun Bandung.
Harga Tiket Masuk Curug Cipanas Nagrak Lembang
Curug Cipanas Nagrak merupakan pemandian yang terbuka dengan HTM atau harga tiket masuk yang cukup terjangkau. Berikut ini adalah rincian harga tiket masuk ke pemandian air panas Curug Cipanas Nagrak.
- HTM Pagi: 30 ribu rupiah
- HTM Malam: 40 ribu rupuah (mulai pukul 17.00-5.00 WIB)
- HTM Camping: 35 ribu per orang (belum termasuk tenda dll.)
*Anak dengan tinggi badan 1 meter pas, bayar tiket. di bawah 1 meter tiket gratis
- Tiket parkir motor: 5 ribu rupiah
- Tiket parker mobil: 10 ribu rupiah
Selain itu, pemandian ini selalu dibuka untuk umum. Artinya, jam bukanya yakni setiap hari 24 jam.
Keindahan dan ketenangan yang ditawarkan Curug Cipanas Nagrak Lembang benar-benar memukau. Suara air terjun yang jernih, udara segar khas pegunungan, dan sensasi menenangkan dari air panas alami adalah pengalaman yang sulit dilupakan.
Bagi kamu yang mencari tempat untuk menenangkan pikiran, Curug Cipanas Nagrak adalah destinasi yang sempurna untuk menyegarkan tubuh dan pikiran. Jadi, jangan ragu untuk memasukkan tempat ini dalam rencana perjalananmu selanjutnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS