Transformasi Snow White Terkait Narasi Feminisme dan Buruknya Produksi

Hikmawan Firdaus | Athar Farha
Transformasi Snow White Terkait Narasi Feminisme dan Buruknya Produksi
Poster Film Snow White (IMDb)

Disney kembali membawa kisah dongeng klasik ke layar lebar dengan Snow White, adaptasi live-action yang disutradarai Marc Webb (pernah bikin Film The Amazing Spider-Man). Film ini dibintangi Rachel Zegler sebagai Snow White dan Gal Gadot sebagai Evil Queen, dengan produksi di bawah naungan Walt Disney Pictures. 

Film Snow White Dijadwalkan rilis pada 19 Maret 2025. Namun, sejak awal sudah mengundang pro dan kontra, terutama terkait dua hal: Perubahan narasi feminis yang cukup drastis dan penggunaan efek CGI pada produksinya yang cenderung mengecewakan dan buruk. 

Lantas, apakah Disney membawa perubahan yang segar atau justru menjauhkan film ini dari pesonanya? Bila kamu ingin tahu banyak hal dari film kontroversi ini dan masih bingung mau nonton atau nggak, kamu sudah ada di tempat yang tepat untuk tahu beberapa hal dari Film Snow White versi 2025.

Snow White, Pangeran, dan CGI

Dalam versi animasi Snow White and the Seven Dwarfs (1937), karakter utama dikenal sebagai putri yang lemah lembut dan membutuhkan penyelamatan dari pangeran tampan. Namun, live-action kali ini memilih jalur berbeda. Dalam beberapa wawancara, Rachel Zegler mengungkapkan Film Snow White versi 2025 bukan lagi gadis yang menunggu cinta sejati. Sebaliknya, dia adalah pemimpin yang kuat dan mandiri.

Langkah ini sebenarnya sejalan dengan tren Disney dalam beberapa tahun terakhir yang lebih menonjolkan karakter perempuan yang independen, seperti Elsa dalam Film Frozen. Namun, bukankah perubahan ini terasa terlalu jauh dari cerita aslinya? Bukankah nggak semua film klasik perlu diubah agar sesuai dengan perspektif modern? Klasik itu nostalgia dan biasanya yang mau nonton tuh orang-orang yang rindu, bukan orang-orang yang mau menikmati kisah baru. Ups. 

Gitu deh. Disney sepertinya ingin menampilkan Snow White sebagai panutan baru bagi generasi muda, tapi apakah ini berarti menyingkirkan elemen-elemen ikonik yang membuat kisahnya begitu abadi? Hmmm … nggak harus lho!

Selain perubahan cerita, aspek lain yang memicu kritik adalah penggunaan CGI dalam menggambarkan karakter kurcaci. Alih-alih menampilkan tujuh kurcaci seperti di versi klasik, Disney menggunakan aktor dengan berbagai ukuran tubuh dan mengandalkan efek visual untuk menciptakan karakter mereka. Parah banget sih!

Disney jelas berusaha melakukan pendekatan yang lebih inklusif, tapi baik penggemar termasuk diriku merasa, balutan CGI yang over justru menghilangkan daya tarik dari interaksi karakter yang seharusnya unik dan penuh kehangatan. Intinya, gerakan dan tampilan para kurcaci jadi aneh. 

Bukan pertama kalinya CGI dalam film live-action Disney jadi sorotan. Sebelumnya, Film The Lion King (2019) yang karena tampilan visualnya terlalu realistis jadi kehilangan ekspresi emosional dari versi animasi. Begitu juga dengan Film Aladdin (2019), di mana karakter Genie yang diperankan Will Smith mendapat kritik karena efek CGI yang kurang meyakinkan.

Dalam Film Snow White, penggunaan CGI menjadi salah satu faktor yang membuat banyak penggemar termasuk diriku skeptis. Apakah efek visual ini benar-benar membantu memperkaya cerita, atau justru membuat film terasa terlalu artifisial? Terlalu maksa kalau sebenarnya para kurcaci bisa diperankan langsung sama aktor ‘bertubuh mini’. 

Dengan berbagai perubahan besar, Film Snow White live-action memang berusaha menghadirkan sesuatu yang baru. Namun, pertanyaannya, apakah perubahan ini benar-benar membuat cerita lebih menarik, atau justru menghilangkan daya tarik klasik yang sudah melekat di hati penonton?

Seperti adaptasi Disney sebelumnya, film ini pasti akan menarik banyak perhatian, baik dari yang mendukung maupun yang skeptis. Sayangnya, beberapa hal yang terjadi dan kontroversi yang menyelimuti membuatnya redup sebelum tayang. Bila kamu ingin nonton, tontonlah untuk membuktikan kalau skeptisisme pada film ini merupakan kesalahan besar. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak