Kita semua tahu bahwa kalsium sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang. Begitu Anda mencapai usia 30-an saat itulah kepadatan tulang mulai menurun dan masalah kesehatan tulang mulai berdatangan seperti salah satunya osteoporosis. Beberapa kebiasaan ternyata bisa menyebabkan Anda menderita osteoporosis, simak informasinya berikut ini :
1. Terlalu Banyak Konsumsi Makanan Asin
Natrium dapat merusak kepadatan tulang. Natrium paling banyak terdapat pada garam itu sendiri selain makanan kemasan dan fastfood. Konsumsi natrium dalam jumlah banyak akan membuat tubuh mengeluarkan kalsium melalui proses ekskresi.
Sebuah penelitian yang dimuat dalam Asian Pasific Journal of Clinical Nutrition Journal mengamati subjek yang mengonsumsi lebih banyak garam memiliki kepadatan tulang yang lebih rendah daripada subjek yang hanya mengonsumsi sedikit garam.
2. Terlalu Banyak Konsumsi Kafein
Kopi atau minuman berkafein memang sangat nikmat diminum pada pagi hari, tetapi kebiasaan konsumsi minuman berkafein ternyata bisa mengurangi kepadatan tulang. Sama seperti garam, kopi dapat mengeluarkan kalsium dari dalam tulang sehingga konsentrasi kalsium dalam tulang terus berkurang.
3. Kebiasaan Minum Bersoda
Jika Anda ingin menjalani hidup sehat, maka hindari konsumsi minuman bersoda. Ngga Cuma bikin perut kembung, soda juga bisa merusak kesehatan tulang. Soda mengandung banyak asam fosfat yang meningkatkan keasaman darah dan hal ini akan mengikis kalsium dari tulang sehingga tulang semakin rapuh.
4. Kebiasaan Konsumsi Alkohol
Seperti kita ketahui bersama konsumsi alkhol tidak baik untuk kesehatan termasuk kesehatan tulang. Alkohol membatasi fungsi sel pembentuk tulang yang disebut osteoblas yang menyebabkan kalsium tidak diserap dengan baik oleh tulang. Selain itu, alkohol juga menunda proses penyembuhan tulang jika Anda menderita patah tulang.
Jika Anda ingin kesehatan tulang tetap terjaga, cobalah untuk menghindari kebiasaan-kebiasaan diatas. Selain itu konsumsi makanan tinggi kalsium dan rutin berolahraga untuk menjaga kesehatan tulang.
Sumber: https://www.healthshots.com/healthy-eating/nutrition/bone-health-5-foods-that-are-bad-for-your-bones/
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Rahasia Tulang Kuat Sejak Dini, Cegah Osteoporosis di Masa Tua dengan Optimalkan Pertumbuhan!
-
Ilmuwan Temukan Mekanisme Biologis untuk Perkuat Tulang, Harapan Baru untuk Penderita Osteoporosis
-
Perempuan Wajib Tahu! 10.000 Langkah Sederhana Selamatkan Tulang dari Pengeroposan
-
5 Rekomendasi Kasur Orthopedic Terbaik untuk Kesehatan Tulang Belakang
Health
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
Usia 20-an Kena Diabetes? Cek Kebiasaanmu Sekarang Juga!
-
Bukan Cuma Penyakit Orang Tua, Ini 5 'Jurus Sakti' Biar Gak Kena Pneumonia
-
Dikira 'Lebih Aman', Dokter Paru Ungkap Vape Punya Bahaya yang Sama Ngerinya dengan Rokok
-
Diabetes Bukan Penyakit Orang Tua, Ini 5 Cara Simpel Biar Gen Z Gak Kena Sakit Gula
Terkini
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?
-
Ditipu dan Terlilit Utang Miliaran, Fadil Jaidi Bantu Lunasi Utang Keluarga