Ada berbagai keunggulan dan manfaat kacang hijau bagi kesehatan tubuh. Makanan yang biasa dijual dengan harga murah ini bisa ditemukan di pasar tradisional dengan sangat mudah. Selain itu, kacang hijau juga kerap diolah menjadi berbagai jenis minuman dan makanan lezat.
Seperti jenis kacang-kacangan lain, kacang hijau juga termasuk sumber protein yang sangat baik, mengandung banyak serat, rendah lemak, dan diperkaya akan antioksidan.
Kacang hijau juga mengandung berbagai nutrisi seperti zat besi, kalsium, fosfor, kalium, magnesium, vitamin C, vitamin A, vitamin B, vitamin K, dan vitamin E.
Merangkum dari Sehatq dan Alodokter, ini dia beragam manfaat kacang hijau:
1. Melancarkan Pencernaan
Diketahui bahwa kacang hijau merupakan salah satu sumber serat dan pati. Kedua kandungan inilah yang diduga dapat membantu pertumbuhan bakteri baik dalam usus dan juga melancarkan saluran pencernaan.
Sementara, kandungan serat larut yang disebut pektin di dalam kacang hijau dapat membantu menjaga usus hingga mempercepat pergerakan makanan melalui usus.
2. Melawan Pertumbuhan Kanker
Banyaknya kandungan antioksidan pada kacang hijau dapat membantu melawan pertumbuhan kanker. Flavonoid yang terkandung dalam kacang hijau juga dapat membantu mengurangi stres oksidatif yang berperan dalam pembentukan kanker.
Sedangkan kacang hijau juga menunjukkan aktivitas antitumor, mampu melindungi kerusakan DNA dan mutasi sel berbahaya.
3. Menurunkan Risiko Terserang Penyakit Jantung
Sebuah penelitian mengatakan bahwa kacang hijau juga dapat bermanfaat dalam menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko terserang penyakit jantung serta diabetes.
Hal tersebut diduga berkaitan dengan adanya kandungan antioksidan serta nutrisi penting yang terdapat di dalamnya dan bersifat antiradang.
4. Menambah Stamina Tubuh
Selain ketiga manfaat sebelumnya, kacang hijau juga dikenal sebagai salah satu sumber energi yang baik. Hal ini diperoleh dari kandungan karbohidrat kompleks yang terdapat di dalamnya.
Selain daripada itu, jenis karbohidrat ini juga dapat membantu mengatasi rasa lelah. Juga akan membantumu lebih bersemangat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
Manfaat kacang hijau untuk kesehatan emang tidak diragukan lagi. oleh sebab itulah kamu bisa menjadikan kacang hijau sebagai salah satu menu makanan sehari-hari.
Baca Juga
-
Suara.com Harus Terus Terbaca hingga Pelosok Nusantara
-
Berkat Suara.com dan Yoursay, Kini Mencari serta Berbagi Informasi Tak Sulit Lagi
-
3 Tips Menghemat saat Bekerja, Pengeluaran Jadi Gak Membengkak
-
Perlu Dicoba! Ini 4 Cara Memulai Usaha Jus Buah supaya Laris
-
3 Cara Jualan Makanan Secara Online, Dijamin Banyak Untungnya!
Artikel Terkait
-
Ramalan Zodiak Hari Ini 25 April 2025, Gimana Kondisi Kesehatan Aries-Pisces?
-
Deteksi Dini Kanker Serviks Sekarang, Peluang Sembuh Lebih Besar
-
Geni Faruk Pakai 2 Jam Tangan Sekaligus saat Mitoni Aaliyah Massaid? Ternyata Beda Fungsi
-
Dilumat Si Jago Merah, Begini Detik-detik Gedung BPJS di Cempaka Putih Terbakar
-
Ibu Hamil Wajib Tahu! Gangguan Dasar Panggul Mengintai Pasca Melahirkan, Ini Cara Deteksi Dini
Health
-
Cognitive Offloading: Ketika Otak Tak Lagi Jadi Tempat Menyimpan Informasi
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
Terkini
-
Ulasan Buku Timun Jelita Volume 2: Suara Kecil yang Disimpan Diam-Diam
-
Teluk Triton, Menyimpan Keindahan Layaknya Surga Tersembunyi di Kaimana
-
4 Ide Gaya Kasual ala Kim Yo Hanyang Bisa Ditiru Buat Nongkrong!
-
Film 'Conclave' Umumkan Tayang secara Terbatas di Bioskop Indonesia
-
Sinopsis Khauf, Series India Dibintangi Monika Panwar dan Rajat Kapoor