Secara umum rambut akan mengalami pertumbuhan setiap bulan. Namun, kondisi dan jenis rambut setiap orang berbeda. Berbagai perawatan rambut dilakukan agar rambut tetap sehat dan panjang secara alami. Tak hanya perawatan dari luar saja, rambut juga perlu nutrisi dari dalam.
Dilansir dari Alodokter berikut 6 makanan yang dapat membantu menjaga kesehatan serta memanjangkan rambut.
1. Daging Tanpa Lemak
Mengkonsumsi daging tanpa lemak yang kaya akan protein dapat membantu rambut tumbuh lebih cepat. Kandungan protein dan asam amino dapat membantu pertumbuhan rambut serta memperkuat folikel rambut agar tidak mudah rontok. Selain mengandung protein, daging juga kaya akan kandungan vitamin B, biotin dan folat yang sangat penting untuk mendukung pertumbuhan rambut.
2. Telur
Selain daging, konsumsi telur juga dapat membantu pertumbuhan dan mencegah rambut rontok. Selain protein telur mengandung omega-3, dan vitamin B kompleks yang sangat baik untuk menutrisi rambut dari dalam.
3. Bayam
Salah satu sayur yang mengandung nutrisi penting untuk pertumbuhan rambut adalah bayam. Memiliki kandungan zat besi, folat, vitamin A dan C bayam dipercaya dapat membantu pertumbuhan rambut serta menjaganya agar tetap lembab.
4. Ikan
Protein hewani lainnya selain daging dan telur adalah ikan. Konsumsi ikan sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan rambut. Diperkaya akan mineral, vitamin dan omega-3, konsumsi ikan dapat membantu pertumbuhan rambut lebih cepat. Beberapa jenis ikan yang bisa kamu konsumsi antara lain, ikan tongkol, tuna, salmon dan ikan air tawar.
5. Jambu Biji
Memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi, jambu biji dipercaya dapat membantu memanjangkan rambut lebih cepat secara alami. Selain itu, jambu biji mengandung nutrisi yang sangat baik untuk kulit kepala, sehingga dapat mencegah rambut rapuh atau rontok.
6. Kayu Manis
Selain memiliki khasiat untuk melancarkan aliran darah di dalam tubuh. Kayu manis juga bermanfaat untuk kesehatan rambut. Selain bisa dikonsumsi sebagai minuman, kamu juga bisa menggunakan minyak esensial yang terbuat dari ekstrak kayu manis sebagai serum rambut. Rambut akan lebih cepat tumbuh dan sehat.
Baca Juga
-
Mengenal Bambangan, Buah Asli Kalimantan yang Hampir Punah
-
Alami Pelecehan Seksual? Jangan Takut, Lakukan 4 Hal ini
-
5 Manfaat Konsumsi Buah Kecapi, dari Kesehatan hingga Kecantikan
-
5 Manfaat Kenitu bagi Kesehatan, Buah Langka yang Kaya Antioksidan
-
Catat! 5 Cara Mudah Cuci Boneka agar Tidak Gampang Rusak
Artikel Terkait
-
Daftar 3 Negara Punya Tradisi Makan Daging Kucing, Dibikin Sup hingga Sate!
-
Cara Mendetoksifikasi Tubuh Secara Alami dengan Makanan Sehat
-
Jaehyun NCT Pamer Rambut Baru Jelang Berangkat Wamil
-
Cara Makan Sehat Tanpa Garam Berlebih, Ini Tips dari Ahli Gizi
-
5 Mitos Mengenai Transplantasi Rambut yang Perlu Diluruskan, Apa Saja?
Health
-
Bukan Pilihan Alternatif, Mengapa Vape Sama Berbahaya dengan Rokok Biasa?
-
Ini 3 Tanda Tubuhmu Terlalu Banyak Mengonsumsi Kopi, Apa Saja?
-
Mabuk hingga Keracunan, Kenali Bahaya Mengkonsumsi Bunga Terompet
-
3 Cara Mudah Menangani Kondisi Sesak Napas Mendadak
-
Meninjau Regulasi Penanganan Diabetes Melalui Cukai Minuman Berpemanis Dalam Kemasan
Terkini
-
3 Drama China Dibintangi Dai Jing Yao, Ada Passionate Love After Marriage
-
Menghargai Pekerjaannya, Menghargai Kebutuhannya: Realitas Gaji Guru
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
Ubah Jadwal Rilis, Film Biopik Michael Jackson Tayang pada Oktober 2025
-
Drama Korea Parole Examiner Lee Rilis Poster Baru Karakter 4 Pemeran Utama