Kacang walnut memiliki berbagai nutrisi yang terkandung di dalamnya. Salah satu khasiatnya adalah dapat menurunkan berat badan. Selain itu jenis kacang ini dipercaya mempunyai kemampuan menurunkan risiko berbagai penyakit kronis.
Kacang walnut mempunyai cita rasa yang gurih. Walhasil kacang tersebut menjadi jenis kacang yang kerap diolah menjadi kue kering. Kacang walnut memiliki tinggi kalori dan mengandung beraneka nutrisi, seperti protein, serat, karbohidrat, kalsium, zat besi, dan gula.
Lalu apa manfaat kacang walnut? Berikut manfaat kacang walnut yang perlu kalian ketahui, dilansir dari alodokter.com:
1. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung
Kacang walnut dianggap bisa menurunkan kadar kolesterol jahat karena kandungan lemak tak jenuh, serat serta antioksidan.
Perlu diketahui, bahwa Kolesterol dapat menyumbat pembuluh darah dalam tubuh, termasuk pembuluh darah di jantung. Kadarnya yang tinggi bisa memicu penyakit jantung.
2. Menurunkan Berat Badan
Kacang walnut dapat memberikan efek kenyang dan tidak mudah lapar. Ini disebabkan karena kandungan protein yang tinggi yang dapat mengurangi hormone penyebab rasa lapar.
Selain protein, kandungan serat dalam kacang walnut juga bisa membuat rasa kenyang menjadi lebih lama.
Oleh karena itu, kacang walnut baik dikonsumsi bagi kalian yang sedang mengurangi berat badan.
3. Mengurangi Risiko Terkena Diabetes
Perlu diketahui, kacang walnut mempunyai indeks glikemik rendah. Kacang walnut tidak menyebabkan peningkatan kadar gula darah secara cepat.
Selain itu, kandungan serat, protein, dan lemak baik yang ada pada kacang walnut juga mampu mengontrol gula darah.
Alasan inilah yang menjadikan kacang walnut baik untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes.
4. Fungsi Otak Meningkat
Kacang walnut telah mempunyai bukti bisa berperan memelihara kesehatan dan meningkat fungsi otak.
Mengonsumsi kacang walnut secara rutin dalam waktu sekitar 10 bulan dapat memperbaiki memori para lansia dan penderita penyakit Alzheimer.
Berkat kandungan antioksidan, serat, lemak sehat, protein, serta aneka vitamin dan mineral pada kacang walnut yang baik untuk otak dan saraf.
Nah, itulah 4 manfaat kacang walnut untuk kesehatan tubuh. Kalian bisa memperoleh manfaatnya dengan mengonsumsi kacang walnut secara langsung atau menambahkannya ke dalam berbagai makanan.
Tapi perlu diketahui, tidak setiap orang cocok mengonsumsi kacang, sebab ada orang yang memiliki alergi dengan kacang.
Baca Juga
-
4 Kekocakan Pengendara Sepeda Motor ketika Berkendara Sendiri, Pernah Mengalami?
-
Selain Malam Minggu, Berikut 4 Opsi Waktu yang Cocok untuk Ngapel!
-
4 Keapesan Anak Sekolah yang Mempunyai Nama dengan Huruf Awalan A, Apa Saja?
-
5 Buah yang Baik Dikonsumsi untuk Penderita Batuk
-
Yuk Kenali 3 Bahaya Mengonsumsi Telur Mentah!
Artikel Terkait
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
-
Review Film 'Satu Hari dengan Ibu' yang Sarat Makna, Kini Tersedia di Vidio
-
Kupas Film Bagheera: Perjuangan Sang Penegak Keadilan Melawan Korupsi
-
Spoiler Brewing Love Eps 8, Mantan Lee Jong Won Bikin Cemburu Kim Se Jeong?